Missery Efendy: Emil Dardak Dorong Elektabilitas Khofifah-Emil di Mataraman, Keunggulan Kecerdasan dan Basis Massa Menjadi Kunci Kemenangan Pilgub Jatim 2024

Anggota Fraksi Demokrat DPRD Jatim Missery Effendy/ist
Anggota Fraksi Demokrat DPRD Jatim Missery Effendy/ist

Anggota Fraksi Demokrat DPRD Jawa Timur Missery Efendy menilai Emil Elestianto Dardak mempunyai keunggulan sehingga bisa mendongkrak elektabiltas Paslon nomor 2 Pilgub Jatim di wilayah Mataraman. Selain kecerdasan yang luar biasa, Emil Dardak juga punya basis massa yang kuat karena berpengalaman menjadi bupati Trenggalek beberapa waktu lalu.


Warga di wilayah Mataraman melihat sosok Emil Dardak sebagai Cawagub yang punya kemampuan dan kapasitas mumpuni untuk mendampingi Khofifah Indar Parawansa di Pemilihan Gubernur Jatim.

“Memang apapun nama besar mas Emil, ketokohan mas Emil dan kecerdasan mas Emil bisa mendongkrak suara mas Emil di Mataraman. Wilayah Mataraman ketokohan mas Emil tidak diragukan lagi. Tingkat popularitas luar biasa, apalagi elektabilitas juga luar biasa,” katanya.

Anggota DPRD Jatim dari Dapil Ponorogo-Pacitan-Ngawi-Magetan itu menilai faktor Emil Dardak sebagai keturunan tokoh kiai besar di Trenggalek juga menjadi faktor penentu, tingginya elektabilitas Khofifah-Emil di Pilgub Jatim.

‘Kalau kita menelisik siapa mas Emil, mas Emil adalah tokoh besar dan karena beliau lahir dari tokoh besar,” tambahnya.

Missery menambahkan, untuk mempertebal kemenangan, mesin politik Partai Demokrat terus bergerak meyakinkan masyarakat. Dia optimis, Khofifah-Emil akan menang tebal di wilayah tersebut dalam Pilgub Jatim 2024.

“Bu Khofifah-Mas Emil luar biasa dan elemen-elemen lainnya bergerak,” pungkasnya.

Seperti diketahui, Lembaga Accurate Research And Consulting Indonesia (ARCI) merilis hasil survei terbaru Pilgub Jatim 2024 di wilayah Mataraman.

Hasilnya, paslon Gubernur-Wagub Jatim nomor urut dua Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak unggul jauh atas paslon lain.

Wilayah Mataraman ini meliputi 13 kabupaten/kota. Yakni Kabupaten Kediri, Kota Kediri, Tulungagung, Kota Blitar, Kabupaten Blitar, Trenggalek, Ponorogo, Pacitan, Ngawi, Magetan, Kabupaten Madiun, Kota Madiun, dan Nganjuk.

Total DPT di wilayah Mataraman ini lebih dari 8 juta.

 “Hasilnya Khofifah-Emil unggul di 13 kabupaten/kota di Mataraman atas Risma-Gus Hans dan Luluk-Lukman,” kata Direktur ARCI Baihaki Sirajt, Kamis (21/11/2024).

Baihaki menjelaskan kuatnya elektoral Khofifah-Emil di wilayah Mataraman. Salah satunya ketokohan Khofifah dan populernya Emil di wilayah tersebut.

“Ketokohan Khofifah sebagai Gubernur Jatim 2019-2024 dan Ketum PP Muslimat NU sangat tinggi. Ditambah dengan figur Emil Dardak yang sangat populer di wilayah tersebut,” katanya.

 “Emil memiliki tingkat kesukaan warga sangat tinggi. Sebab, Emil merupakan mantan bupati Trenggalek yang dinilai warga sangat sukses. Serta memiliki banyak legacy di wilayah itu,” tambahnya.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news