Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Satlantas Polres Jombang memberikan santunan kepada anak yatim.
- Angkutan Barang Dilarang Beroperasi Selama Lebaran, Polres Jombang Tindak Tegas Pelanggar
- Polres Jombang Gelar Apel Kesiapan Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025
- Satgas BBM Polres Jombang Periksa SPBU di Diwek, Pastikan Stok Aman
Momentum itu, menjadikan peletup aparat kepolisian terus berbenah dan berlomba-lomba dalam kebaikan.
Santunan tersebut diberikan kepada anak yatim piatu yang berada di yayasan Pranata Surya Mandiri, Desa Jatigedong, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang.
"Alhamdulillah, kami bisa berbagi dan ingin terus berbenah diri dalam kehidupan. Kami memberikan santunan kepada 115 orang anak yatim dan Piatu," ujar Kasatlantas Polres Jombang, AKP Rudi Purwanto, Selasa (18/10), dikutip Kantor Berita RMOLJatim.
Rudi mengungkapkan, santunan yatim sebagai bentuk perhatian Satlantas Polres Jombang kepada masyarakat terutama anak-anak yang telah ditinggal orangtuanya meninggal dunia.
Ia menyebut Polres Jombang juga merupakan bagian masyarakat dalam berkehidupan dan bermasyarakat.
"Ini sebagai bentuk perhatian dan kedekatan kami kepada masyarakat sekaligus sebagai bentuk rasa syukur kami kepada Allah SWT," katanya.
Kasatlantas Polres Jombang menuturkan, dengan berbagi dan menyayangi anak anak Yatim Piatu ini diharapkan dapat ikut merasakan kebersamaan sesuai moto kami dalam bekerja yaitu jangan pernah lelah untuk berbuat baik.
Pada kesempatan momentum hari kelahiran Nabi Muhammad SAW itu juga diisi tausiyah oleh KH Saiful Isbari kepada anak-anak Yatim tentang keteladanan Rasulullah SAW yang patut dicontoh dan ditiru dalam kehidupan sehari hari.
Terkait dengan operasi semeru, AKP Rudi mengimbau pada pengguna jalan umum baik kendaraan roda empat dan roda dua bermesin maupun sepeda onthel (pancal), lebih berhati-hati dan mematuhi rambu-rambu serta jangan tergesa-gesa.
"Bagi yang pengendara roda dua maupun roda empat bermesin agar melengkapi surat dan tertib berlalulintas di jalan raya," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Angkutan Barang Dilarang Beroperasi Selama Lebaran, Polres Jombang Tindak Tegas Pelanggar
- Polres Jombang Gelar Apel Kesiapan Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025
- Satgas BBM Polres Jombang Periksa SPBU di Diwek, Pastikan Stok Aman