Masyarakat yang melakukan perjalanan mudik Hari Raya Idulfitri tahun 2023 merasakan betul dampak kerja keras dari jajaran Polri beserta instansi terkait lainnya, dalam memberikan pengamanan serta pelayanan.
- INKA Hadirkan Kereta SSNG dan KRDE Makassar-Parepare untuk Angkutan Lebaran 2025
- Gubernur Khofifah Bersama Kapolda dan Pangdam Tinjau Sejumlah Titik Pelayanan Arus Mudik di Banyuwangi dan Ngawi
- Khofifah Ajak Berburu Kuliner Khas Jatim Selama Mudik
Seperti diungkapkan Deniati, yang berterima kasih kepada Kapolri jenderal Listyo Sigit, karena dengan adanya kesiapan aparat kepolisian dalam memberlakukan kebijakan rekayasa lalu lintas, arus mudik maupun balik Lebaran menjadi lebih lancar dan nyaman.
"Terima kasih untuk jajaran Kapolri dan lainnya, atas kerja sama untuk melancarkan mudik tahun 2023 ini," kata Deniati yang tengah beristirahat di KM 62 Tol Cikampek, Kamis (27/4).
Senada, pemudik lainnya, Idan mengungkapkan, perjalanan mudik dan baliknya menjadi lebih menyenangkan. Dia berharap pelayanan yang sudah baik, tetap diberikan pada masyarakat ke depannya.
"Semoga ke depan jadi lebih baik lagi," ucap Idan pemudik lainnya.
Tak hanya di jalur tol, masyarakat yang melakukan perjalanan via laut, juga merasakan suasana arus mudik yang aman dan lancar. Salah satunya disampaikan Firdaus, seorang pemudik yang mudik ke Pulau Sumatera melalui Pelabuhan Merak, Banten.
Menurutnya, pengamanan dan pelayanan pada Lebaran tahun ini lebih baik serta optimal dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
"Alhamdulillah tidak terkendala kemacetan karena terorganisir, dari polisi dibatasi jalannya dan dari Jakarta ke Jawa Barat lancar sejauh ini. Sampai ke pelabuhan saya tidak terkena calo tiket," pungkasnya dimuat Kantor Berita Politik RMOL.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Saran Refly Harun Soal Polri di Bawah Kemendagri
- Wali Kota Surabaya Eri Gandeng Polisi dan TNI Perangi Curanmor, Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan
- Polri Susun Skema Rekayasa Lalin Saat Arus Balik Lebaran 2025