Wakil Ketua DPRD Kabupaten Probolinggo, Oka Mahendra Jati Kusuma mengklaim didukung oleh para pimpinan kecamatan dan organsiasi sayap untuk memimpin kembali Golkar di Kabupaten Probolinggo, dalam Musyawarah Daerah (Musda) ke-X pada 23 Agustus 2020 mendatang.
- Golkar Peduli Korban Banjir Dringu Probolinggo, Ratusan Makanan Siap Saji Dibagikan
- Geser NasDem, Golkar Jadi Partai Pemenang Pemilu 2024 di Kab Probolinggo, Berikut Perolehan Kursi DPRD
- 15 Ribu Warga Kabupaten Probolinggo Meriahkan HUT Golkar Bareng Menpora
"Alhamdulillah, sudah mendapatkan 29 mandat mendukung saya. Itu dari Pimpinan Kecamatan Partai Golkar dan para organisasi mendirikan dan didirikan," jelas Oka Mahendra Jati Kusuma pada Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (20/8).
Menurut Oka, dia tidak menyangka mendapatkan dukungan atau mandat sebanyak itu. Sebab, pihaknya memberikan peluang untuk para kader lainnya.
"Tapi kenyataannya berbeda, para kader masih menginginkan saya untuk memimpin kembali Partai Golkar di Kabupaten Probolinggo ini," paparnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Musda Golkar Kabupaten Probolinggo, Bambang Rubianto menyatakan, kalau 29 Mandat dukungan sudah dipegang olehnya.
"Sehingga, saat ini sudah menunggu musdanya saja pada Minggu, 23 Agustus 2020. Ya mudah-mudahan sukses lah," harapnya.
Dalam Musda itu, rencananya akan di hadiri langsung oleh Ketua DPD I Partai Golkar Jawa Timur, M Sarmuji.
"Insyallah, dihadiri langsung oleh Pak Ketua DPD Golkar Jatim dan kita juga mengundang anggota DPR RI Pak Misbakhun," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Musda DPD Partai Golkar Jawa Timur Masih Menunggu Jadwal dari DPP
- Golkar Peduli Korban Banjir Dringu Probolinggo, Ratusan Makanan Siap Saji Dibagikan
- Geser NasDem, Golkar Jadi Partai Pemenang Pemilu 2024 di Kab Probolinggo, Berikut Perolehan Kursi DPRD