Menindaklanjuti operasi gabungan bersama Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Polri, Komjen Agus Andrianto menyambangi Gedung Merah Putih KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin sore (10/5).
- Terbukti Terima Gratifikasi dan TPPU Rp97 M, Rafael Alun Trisambodo Divonis 14 Tahun Penjara
- Holywings di Surabaya Akan Terus Dibekukan Jika Operasionalnya Tak Sesuai Izin yang Dikantongi
- LBH Abu Nawas Dampingi Bocah Korban Perkosaan, Ketua DPRD Bondowoso Beri Atensi Khusus
Operasi gabungan yang dimaksud adalah, operasi tangkap tangan (OTT) yang digelar KPK bersama Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Dittipikor) Bareskrim Polri di Nganjuk, Jawa Timur.
Dilansir dari Kantor Berita Politik RMOL, Komjen Agus tiba di Gedung Merah Putih KPK sekitar pukul 15.26 WIB didampingi oleh jajarannya. Komjen Agus enggan memberikan komentar kepada wartawan terkait kedatangannya itu.
Komjen Agus disebut akan menemui pimpinan KPK untuk menggelar ekspose bersama terkait OTT yang diduga menjaring Bupati Nganjuk, Novi Rahman Hidhayat dan 9 orang lainnya termasuk pejabat di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nganjuk.
KPK sendiri berencana akan menggelar konferensi pers terkait kegiatan OTT ini pada sore hari ini. Namun demikian, para pihak yang diamankan di Nganjuk belum terlihat tiba di Gedung Merah Putih KPK.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- KPK Pastikan Periksa LaNyalla di Kasus Korupsi Dana Hibah Jatim
- Sempat Membantah, Wahyu Setiawan Akui Sumber Uang Suap Harun Masiku dari Hasto
- Jaksa KPK Ungkap Foto Harun Masiku dengan Megawati dan Hatta Ali di Persidangan Hasto