Ketua Panitia Khusus (Pansus) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) DPRD Kabupaten Probolinggo, Umil Sulistyoningsih, menyampaikan penolakan terhadap pembahasan rancangan awal RPJMD yang disusun oleh tim eksekutif Pemkab Probolinggo.
- Aliansi BEM Banyuwangi Sebut Bupati Tertutup Soal Data dan Anggaran Penanganan Covid-19
- Bupati Hendy: 4.000 Petugas akan Mendata dan Mevalidasi Data Kemiskinan
- KIM jadi Garda Terdepan Sampaikan Informasi ke Masyarakat, Wali Kota Eri: Harus Dimasifkan
Dalam pertemuan yang digelar pada Selasa 22 April 2025 pukul 19.00 WIB, Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Probolinggo mengadakan rapat bersama tim RPJMD dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) yang diwakili oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dan tim terkait.
Dalam pertemuan tersebut, Pansus menemukan banyak kesalahan dalam dokumen rancangan awal RPJMD yang diajukan oleh pihak Pemkab.
Menurut Umil Sulistyoningsih, hasil temuan tersebut mengarah pada kesalahan teknis dan substansi yang signifikan, sehingga pihak DPRD memutuskan untuk menolak pembahasan lebih lanjut.
"Kami meminta agar dokumen-dokumen tersebut segera diperbaiki. Bagi kami, setiap dokumen yang masuk dalam paripurna harus melalui proses yang teliti. Ini menyangkut 'kitab suci' pembangunan daerah untuk lima tahun ke depan," ungkap Umil.
Umil yang merupakan Politisi PPP ini mengatakan, kalau Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Probolinggo sepakat untuk meminta Pemkab melalui Bappeda, selaku ketua tim RPJMD, untuk melakukan revisi sesuai dengan masukan yang telah disampaikan.
Hal ini mengakibatkan penundaan jadwal paripurna yang semula dijadwalkan Rabu 23 April 2025 untuk membahas RPJMD tersebut terpaksa ditunda.
"Karena perbaikan yang diminta oleh Pansus belum selesai, kami terpaksa menunda paripurna yang semula dijadwalkan besok . Kami menunggu kesiapan Pemkab untuk memperbaiki dokumen yang ada," tegasnya.
Penundaan ini merupakan langkah penting dalam memastikan kualitas perencanaan pembangunan yang matang dan tepat sasaran demi kemajuan Kabupaten Probolinggo di masa depan.
Perlu diketahui, Pimpinan Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Probolinggo terdiri dari Wakil Pansus Khairul Anam dari Fraksi PDI Perjuangan dan Firdaus Amin dari Fraksi Gerinda Sekretaris Pansus.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Ketua DPRD Probolinggo Akan Panggil Perumdam Dan Dinas Soal Sumber Air Ronggo Jalu
- Ini Respon Fraksi PKB DPRD Probolinggo atas Rencana Pemkab Lumajang akan Manfaatkan Air di Ronggo Jalu
- Komisi III DPRD Kota Probolinggo Meminta Bekukan Pembangunan Hotel Magnet