Pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, menyatakan siap menghadapi debat yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU).
- Pasangan Amin Dinilai Kurang Peka Dengan Isu Hankam dan Geopolitik
- Pasangan Amin Siap Kolaborasi Dengan Rakyat Menyusun Kebijakan
- Hadiri Jalan Sehat Santri Sarungan di Jember, Pasangan AMIN Gaungkan Perubahan Demi Rakyat Kecil
"Tentu kita terus melakukan sosialisasi, kajian dan menyiapkan diri untuk debat yang akan datang," tutur Cawapres Muhaimin Iskandar, di Smesco, Jalan Gatot Soebroto, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (29/11).
KPU menetapkan debat Capres-Cawapres digelar 2 kali di Desember 2023, 2 kali di Januari 2024, dan 1 kali di Februari 2024.
Debat Capres-Cawapres dilakukan 5 kali, sebagaimana diatur dalam UU 7/2017 tentang Pemilu, dan dilakukan bergantian. Nantinya akan ada debat antar Capres, juga antar Cawapres.
Meski sudah menetapkan jadwal, KPU belum memutuskan lokasi debat. Yang pasti, seluruh pelaksanaan debat tetap digelar di wilayah Jakarta, tidak jadi digelar daerah.
Berikut jadwal pelaksanaan debat:
- Debat pertama: Selasa, 12 Desember 2023
- Debat kedua: Jumat, 22 Desember 2023
- Debat ketiga: Minggu, 7 Januari 2023
- Debat keempat: Minggu, 14 Januari 2023
- Debat kelima: Minggu, 4 Februari 2023.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Pasangan Amin Dinilai Kurang Peka Dengan Isu Hankam dan Geopolitik
- Tonton! Debat Perdana Capres-Cawapres
- Wacana Debat Capres-Cawapres Pakai Bahasa Inggris, Hasto: Jangan Lupa Sumpah Pemuda