Pengamanan ketat diberlakukan Polres Probolinggo, pasca teror yang terjadi di Mabes Polri, Rabu 31 Maret 2021.
- Gelar Inagurasi Dealer Proshop Fuso 2025, PT Sun Star Motor Probolinggo Apresiasi Para Konsumen Setia
- Pengunjung dan PKL Resah, Sekelompok Orang Pesta Miras di Stadion Gelora Merdeka Kraksaan
- Tragedi Cemburu Buta: Didik Bunuh Istri Usai Temukan Dugaan Perselingkuhan di Media Sosial
Bahkan, setiap warga yang berkunjung ke Polres Probolinggo, diperiksa ketat identitas beserta barang bawaannya.
Tiga personel Polres Probolinggo bersenjata lengkap, disiagakan di Pos depan Mako Polres Probolinggo, Kamis (1/4).
Pengetatan dilakukan juga di Polres Probolinggo, pasca serangan teror ke Mabes Polri, Rabu 31 Maret 2021 sore.
Personel yang berjaga tidak hanya dilengkapi senjata lengkap, tetapi juga menggunakan metal detektor.
“Sesuai perintah Mabes Polri dan Polda Jatim, kami menyiapkan pengetatan penjagaan satu pintu di Polres Probolinggo," ujar Kapolres AKBP Ferdy Irawan melalui Kasat Sahabara AKP Ahmad Jayadi, kepada Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (1/4)
Menurutnya, pengetatan itu dilakukan tidak memutus pelayanan yang ada di Polres Probolinggo.
"Kita standby kan atau siapkan penjagaan dengan pemeriksaan awal. Personel kami siapkan senjata, dan metal detektor," jelasnya.
Selain itu, masih kata AKP Ahmad Jayadi, kalau petugas Shabara sudah di sebarkan ke berbagai titik di gereja-gereja.
"Kita juga melakukan pengamanan di setiap tempat ibadah," tandasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Gelar Inagurasi Dealer Proshop Fuso 2025, PT Sun Star Motor Probolinggo Apresiasi Para Konsumen Setia
- Pengunjung dan PKL Resah, Sekelompok Orang Pesta Miras di Stadion Gelora Merdeka Kraksaan
- Tragedi Cemburu Buta: Didik Bunuh Istri Usai Temukan Dugaan Perselingkuhan di Media Sosial