Pastikan Aparatur Sipil Negara (ASN) tak bolos kerja, pasca libur Hari Raya Idul fitri 2021 atau 1442 Hijriah, Wakil Bupati Malang, Drs. H. Didik Gatot Subroto, SH, MH gelar inspeksi mendadak (Sidak) ke beberapa kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang. Senin (17/5).
- Menjelang Porprov Jatim IX, DPRD Soroti Minimnya Sosialisasi dan Harap Dampak Ekonomi Maksimal
- Wali Kota Wahyu Hidupkan Semangat Sehat Kembali di Kota Malang Melalui STMJ
- DPRD Kabupaten Malang Gelar Rapat Pansus Kajian LKPJ Bupati Tahun 2024
"Agenda sidak ini, untuk mengetahui dan memastikan kehadiran para aparatur sipil negara (ASN)," ujar Didik Gatot Subroto, dikutip Kantor Berita RMOLJatim.
Dalam sidak tersebut, pria yang akrab dipanggil Didik itu juga menyampaikan, seluruh staff harus melaksanakan pekerjaan seperti biasanya, dan berharap agar pelayanan publik dapat berjalan optimal.
"Pelayanan Publik harus berjalan optimal dan baik. Dan semua harus dimulai dari hati, supaya bisa dilaksanakan dengan sebaik mungkin," tuturnya.
Masih ditempat yang sama, Kepala Dinas Badan Kepegawaian Pemberdayaan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Nurman Ramdansyah mengungkapkan, bahwa dari kegiatan Sidak itu tidak ditemukan adanya ASN bolos kerja di hari pertama masuk.
“Sampai saat ini tidak ditemukan ada ASN yang bolos atau mudik, kecuali izin karena melahirkan,” jelasnya.
Sebelumnya, Pemkab Malang juga menekankan, pasca lebaran Idul Fitri 1442 Hijriah atau tahun 2021 ASN dilarang bolos. Apalagi mudik dengan alasan apapun, kecuali alasan melahirkan.
“Yang izin melahirkan ada, namun data pastinya belum tahu, sebab Kepala OPD belum setor ke kami. Targetnya H+7 lebaran Idulfitri sudah terkumpul,” pungkasnya.
Dalam kegiatan sidak tersebut, Wakil Bupati Malang, Drs. H. Didik Gatot Subroto, SH, MH didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Malang Dr. Ir. Wahyu Hidayat, M.M, Kepala BKPSDM dan Sekretaris Inspektorat.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Menjelang Porprov Jatim IX, DPRD Soroti Minimnya Sosialisasi dan Harap Dampak Ekonomi Maksimal
- Wali Kota Wahyu Hidupkan Semangat Sehat Kembali di Kota Malang Melalui STMJ
- DPRD Kabupaten Malang Gelar Rapat Pansus Kajian LKPJ Bupati Tahun 2024