PDIP Beri Sinyal Berkoalisi Dukung Khofifah di Pilgub Jatim 2024

Ketua DPD PDIP Jatim Said Abdullah/Ist
Ketua DPD PDIP Jatim Said Abdullah/Ist

PDI Perjuangan memberikan sinyal akan menjali koalisi dengan empat partai politik yang telah memberikan rekomendasi kepada Khofifah Indar Parawansa untuk maju kembali di Pilgub Jatim 2024.


"Insya Allah (mendukung PAN dukung Khofifah), kami sudah duduk bersama di dalam Rakorwil PAN," kata Ketua DPD PDIP Jatim Said Abdullah usai menghadiri acara "Halalbihalal dan Rakorwil Menuju Pilkada 2024" yang digelar PAN  di Surabaya, Selasa (30/4).

Acara tersebut juga dihadiri beberapa kepala daerah dari PDIP, di antaranya Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Bupati Kediri Hanindhito Himawan, Bupati Gresik Gus Yani, dan Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko. Tampak hadir pula Gubernur Jawa Timur periode 2019-2024 Khofifah Indar Parawansa.

Said yang juga Ketua Banggar DPR RI memuji  langkah PAN yang mengundang jajaran PDI Perjuangan di acara Halal Bihalal yang digelar PAN Jawa Timur itu.

"Indah kalau sudah duduk bersama seperti ini. Ketua DPW PAN memberikan fasilitas, saya diundang dan hadir. Saya bangga hadir di tempat ini," ujarnya.

Diketahui, PAN, Golkar, Gerindra dan Demokrat telah resmi memberi rekomendasi kepada Khofifah pada akhir 2023 lalu. 

Sebelumnya, Said Abdullah mengaku telah merayu Khofifah untuk Pilgub Jatim 2024. Namun, Said mengaku prosesnya tidak dalam konteks dukung-mendukung, melainkan baru penjajakan untuk membangun koalisi.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news