Seorang pedagang sembako, Sulistyowati, warga Dusun Pelang, Desa Pelangkidul, Kecamatan Kedunggalar, Ngawi, Jawa Timur (Jatim) ditemukan tewas gantung diri. Di lokasi kejadian juga ditemukan dua lembar surat wasiat.
- Polisi Aktif Mantan Ajudan Kapolres Tuban Ditemukan Bunuh Diri di Rumah
- Pamit Pergi ke Bali, Warga Jember Ditemukan Tewas Gantung Diri
- Pria di Malang Dilaporkan Gantung Diri, Polres Malang Menduga Kematiannya Tak Wajar
"Benar ada surat wasiat yang diduga kuat ditulis pelaku sebelum gantung diri. Jumlahnya dua lembar dan saat ini kita amankan dengan barang bukti lainya," terang Kapolsek Kedunggalar AKP Sukisman dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Selasa (26/1).
AKP Sukisman membenarkan, salah satu surat wasiat yang ditulis korban berusia 68 tahun itu adalah bentuk permintaan terhadap kepala desa setempat.
Berisikan kalimat permintaan kurang lebihnya jika ia meninggal jasadnya untuk dirawat sebagaimana layaknya.
Kapolsek Kedunggalar menjelaskan, peristiwa itu diketahui salah satu tetangganya ketika mau belanja sekitar pukul 06.00 WIB.
Saat diintip bersama warga lainya diketahui si pemilik toko sembako sudah gantung diri memakai kain selendang warna coklat
Sesuai hasil visum terhadap tubuh korban, petugas medis tidak menemukan tanda kekerasan. Dan disimpulkan penyebabnya murni gantung diri. Sedangkan motifnya untuk sementara akibat permasalahan perekonomian.
"Motifnya untuk sementara akibat masalah ekonomi. Dan perlu diketahui Ibu Sulistyowati saat kejadian memang tinggal seorang diri. Dari kejadian itu pihak keluarganya menerima sebagai musibah," ungkap AKP Sukisman.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- BRI Kantor Cabang Sidoarjo Salurkan Sembako untuk 3000 Warga Kurang Mampu
- Pemerintah Kecamatan Situbondo Berbagi Takjil dan Sembako di Bulan Ramadan
- Patroli Perairan, Polres Situbondo Bagikan Sembako kepada Nelayan