Pembuat Konten Video Balap Liar Probolinggo Angkat Bicara

Pembuat konten balap liar
Pembuat konten balap liar

Salah satu pemuda yang membuat konten video aksi balap liar atau ugal-ugalan di Kota Probolinggo terungkap.


Dia yang membuat konten video hingga videonya viral tersebut ialah berinsial HAH yang merupakan warga Desa Lawean Kecamatan Sumberasih Kabupaten Probolinggo.

Dalam konten videonya tersebut terlihat jelas, dengan menunjukkan pemotor ugal-ugalan hingga balapan liar di Kota Probolinggo.

Para pemuda itu tanpa menggunakan helm hingga  kendaraannya tidak sesuai standart saat di pertigaan Kodim 0820 Probolinggo.

Adanya pemuda ugal-ugalan tersebut membuat para warga di Jalan Cokro dan Gladak Serang Kota Probolinggo resah.

Sebab, selain membahayakan keselamatan pengguna jalan, para remaja tersebut tidak mencerminkan keselamatan berkendara yang baik pada fasilitas publik.

HAH salah satu pemuda yang membuat konten video tersebut mengaku menyesal.

Dalam pengakuannya, dia membuat konten tersebut hanyalah untuk iseng-iseng saja.

“Motivasi saya membuat konten itu hanya iseng-iseng saja,"katanya dalam rilis dari Humas Polres Probolinggo Kota yang diterima Zona Surabaya Raya (Pikiran Rakyat Media Network) Rabu 28 Februari 2024.

Aksi tersebut jelas pemuda tersebut, jangan sampai ditiru oleh para pemuda lainnya yang ada di Kota dan Kabupaten Probolinggo.

Sebab, aksi tersebut sebenarnya jelas HAH sangat membahayakan pengguna jalan lainnya.

"Tolong jangan ditiru perbuatan yang saya lakukan karena hal itu membahayakan pengguna jalan lain,"harapnya.

Bahkan, pembuat konten tersebut sempat melontarkan kalimat minta maaf pada warga di Kota Probolinggo.

"Saya meminta maaf atas apa yang saya lakukan di dalam video tersebut," pungkasnya.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news