Artis pemain sinetron Verrel Bramasta resmi bergabung dengan Partai Amanat Nasional (PAN). Bergabungnya Verrel Bramasta, dipekenalkan langsung oleh jajaran elite PAN di Kantor DPP PAN, Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (9/2).
- Ketua Tim Paslon Gus Haris dan Ra Fahmi Kritik Keras KPU Probolinggo
- Isu PAN Masuk Kabinet, Zulkifli Hasan: Itu Urusan Presiden, Kita Sekarang Bantu Pemerintah
- Baliho Prabowo-Gibran Bertuliskan MKP Bertebaran di Mojokerto, Relawan KOPRA: Hanya Sumbangan
Verrel mengaku ada tiga hal yang membuat dirinya bergabung dengan PAN. Pertama ingin lebih menolong orang lain di lingkup yang lebih luas lagi.
"Banyaknya pengalaman hidup, aku tergerak bisa membantu orang dan menolong orang. Ketika aku menjadi politisi, orang yang dibantu bisa lebih banyak," kata Varrel.
Faktor kedua, Varrel mengaku terinspirasi dari ayah dan ibundanya Venna Melinda. Diakui dia, orang tuanya sudah mendukung untuk masuk dalam dunia politik.
"Mama bisa bertemu banyak orang. Ketika kita bisa berguna dan bermanfaat banyak orang menjadi nilai tersendiri. Apalagi, ketika Mamah turun ketemu masyarakat, DPR juga menjadi kepanjangan tangan," kata Verrel.
Alasan terakhir, Varrel, menyebut dunia politik bisa memberikan rasa bangga kepada orang tua serta masyarakat khususnya generasi muda.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- Husnul Aqib Apresiasi Kinerja Zulhas: Menteri Koordinator Pangan Dinilai Sukses Atasi Masalah Pangan
- Sumardi Dorong OPD Pemprov Jatim Maksimalkan Pelayanan Meski Ada Efisiensi Anggaran