Kunjungan kerja rombongan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo ke Kota Surabaya, Kamis (18/3) dalam rangka meninjau vaksinasi massal yang digelar di Puskesmas Gayungan mendapat apresiasi dari Pemkot Surabaya.
- Ribuan Personel Polisi Gabungan Disebar untuk Amankan Pilkades Serentak di Bondowoso
- Seni Lorong Waktu, Inticreative Hadirkan Keberadaan Sosial Media dari Masa ke Masa
- Wali Kota Eri Resmikan Bank Sampah Induk Surabaya, Target Penjualan Sampah Kering 150 Ton Perbulan
Pasalnya kunjungan kerja itu untuk melihat kesiapan warga Surabaya menjalani vaksinasi massal.
“Yang divaksin di Puskesmas hari ini 300 orang, yang terdiri dari guru, lansia dan pedagang yang ada di SWK (Sentra Wisata Kuliner). Mereka diundang untuk mengikuti vaksin kali ini, mereka warga Gayungan,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Surabaya Febria Rachmanita dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Jum'at (19/3).
Feny sapaan Febria Rachmanita juga mengaku sangat bangga karena vaksinasi massal yang digelarnya bisa dikunjungi oleh Panglima TNI dan Kapolri beserta jajaran di bawahnya.
Menurutnya, ini akan menjadi penyemangat baru bagi para lansia, guru dan seluruh karyawan puskesmas dan tenaga kesehatan di Kota Surabaya.
“Ya bangga ya, bangga sekali kita mendapatkan kunjungan dari Panglima TNI dan Kapolri, tentu ini akan menjadi penyemangat baru,” pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Vaksin Merah Putih Suci dan Halal, MUI Jatim Ingatkan Standar Operasional di Masyarakat
- Cek Harga Bapok hingga Sayuran di Pasar Among Tani Batu, Gubernur Khofifah: Pastikan Supply dan Stok Aman
- Bupati Malang Terima Penghargaan Chief of Transformation