Pengurus DPC Partai Gerindra Kabupaten Jember Jawa Timur, H. Achmad Halim, Menyambut gembira Bergabungnya Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN) dalam Koalisi Kebangkitan Indonesia raya itu, mengusung Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden 2024. Dia berjanji segera menemui kedua pimpinan Parpol, yang berada di daerah tersebut.
- Prabowo Hapus Kuota Impor, Ra Huda Ingatkan Nasib Petani Garam Madura
- Prabowo Jaga Keseimbangan Politik Dengan Mengutus Didit Berlebaran ke Megawati dan Jokowi
- DPRD Magetan Lecehkan Instruksi Presiden Prabowo
"Kami dibawah menyambut baik, kedua parpol itu. Kami sudah mendapatkan instruksi dari ketua harian partai Gerindra, untuk melakukan konsolidasi dengan partai - partai pengusung," ucap Halim dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Selasa (15/8).
Halim mengaku sudah mendapatkan arahan dari Ketum DPP Partai Gerindra, meski sudah mendapat dukungan sejumlah parpol, kader dibawah, tidak boleh jumawa dan tidak boleh sombong. Beliau meminta para kader selalu rendah diri tetap mengutamakan persatuan.
"Pesan pak Prabowo, Kader dibawah harus tetap menjaga persatuan dan Kesatuan, tidak boleh mencemooh calon presiden yang lain," jelasnya.
Dengan arahan itu, lanjut hakim, pihaknya akan bekerja lebih giat bersama dengan partai - partai yang bergabung, relawan-relawan serta kekuatan sayap-sayap partai lainnya.
Dia menjelaskan, selama ini sudah menjalani hubungan baik, terutama dengan PKB, karena lebih awal membangun koalisi. Dengan deklarasi bergabungnya kedua partai ini, pihaknya berinisiatif untuk menemui kedua parpol tersebut di daerah.
"Dengan pertemuan itu, minimal ada hubungan emosional ada keterikatan yang dipusat dengan yang di daerah, sehingga tercipta sistem bersinergi maupun bekerja sama yang baik," harap dia.
"Bagaimanapun kegiatan harus kita laksanakan supaya Pemilu 2024 berjalan secara damai tanpa adanya perpecahan, hoax dan fitnah," sambungnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Prabowo Hapus Kuota Impor, Ra Huda Ingatkan Nasib Petani Garam Madura
- Prabowo Jaga Keseimbangan Politik Dengan Mengutus Didit Berlebaran ke Megawati dan Jokowi
- DPRD Magetan Lecehkan Instruksi Presiden Prabowo