Dalam memenuhi kebutuhan air untuk warga Kota Malang, Pemerintah Kota (Pemkot) Malang menggandeng Perumda Tugu Tirta dan Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta (PJT) 1 untuk membangun Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) di Kota Malang.
- Hadiri Penyampaian LHP LKPP 2023, Pj Gubernur Adhy Siap Dukung Arahan Presiden Jokowi Soal WTP
- Predikat WTP Pemprov Jatim Diharapkan Perkuat Akuntabilitas
- Fraksi Demokrat Banyuwangi Memuji Capaian Pemkab Sekaligus Mengupas Rendahnya Kinerja SKPD
Rencananya, air permukaan Sungai Bango di Kelurahan Pandanwangi, Kecamatan Blimbing akan dimanfaatkan, dengan memenuhi SPAM sebesar 500 liter per detik (lps). Yang mana, air baku dari sungai akan diolah oleh PJT 1 melalui Water Treatment Plant (WTP) atau Instalasi Pengolahan Air (IPA).
Maka dari itu, Wali Kota Malang, Drs. H. Sutiaji mendorong pembangunannya harus ada percepatan.
" Air adalah kebutuhan dasar manusia, jadi apa yang kita lakukan ini mengandung nilai ibadah. Makanya kita juga undang perangkat daerah yang membidangi untuk bisa mendukung percepatan-percepatan dalam proyek pembangunan WTP ini. Kebutuhan air bersih semakin hari semakin meningkat," ungkap H. Sutiaji di Ruang Rapat Wali Kota Malang. Selasa (20/6).
Tak hanya itu, orang nomer satu di lingkungan Pemkot Malang tersebut, juga menekankan terhadap para pihak yang ikut terlibat untuk memiliki plan B.
" Apabila target tidak dapat tercapai sesuai rencana, maka dapat melakukan rencana atau prosedur lainnya," tutur H. Sutiaji.
Sementara itu, Direktur Perumda Tugu Tirta, M. Nor Muhlas mengatakan, pihaknya akan segera melengkapi segala persyaratan yang dibutuhkan untuk menunjang segala proses perizinan, salah satunya pembayaran sewa lahan kepada pihak Pemkot Malang.
"Tadi Pak Wali Kota bilang, meminta kami untuk mempercepat prosesnya dalam merealisasikan rencana WTP. Termasuk segala perizinannya, tujuannya saat infrastruktur terbangun, air bisa langsung didistribusikan pada masyarakat," pungkasnya.[adv]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Menjelang Porprov Jatim IX, DPRD Soroti Minimnya Sosialisasi dan Harap Dampak Ekonomi Maksimal
- Wali Kota Wahyu Hidupkan Semangat Sehat Kembali di Kota Malang Melalui STMJ
- DPRD Kabupaten Malang Gelar Rapat Pansus Kajian LKPJ Bupati Tahun 2024