Kunjungan Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ke kantor Partai Nasdem memunculkan sejumlah spekulasi. Salah satunya disebut bahwa pertemuan AHY dan Surya Paloh itu adalah bagian dari upaya menggalang dukungan untuk melawan Joko Widodo.
- Menko Infrastruktur AHY Kunjungi PSEL Benowo, Apresiasi Pengolahan Sampah Jadi Listrik
- Presiden Resmikan 17 Stadion Berkelas Dunia, Menko AHY: Komitmen Infrastruktur Dukung Prestasi Olahraga Nasional
- AHY dan Gibran Bisa Jadi Penantang Prabowo
Direktur Pusat Riset Politik, Hukum dan Kebijakan Indonesia (PRPHKI), Saiful Anam mengatakan, pertemuan antara AHY dengan Surya Paloh pada Selasa (29/3) di Kantor Nasdem bisa jadi menghasilkan kesepakatan-kesepakatan untuk menuju Pemilu 2024 mendatang.
"Selain itu, bisa jadi Nasdem mulai gerah dengan isu penundaan pemilu dan perpanjangan masa jabatan Presiden. Untuk itu, bisa jadi juga Partai Nasdem sedang mencoba penjajakan untuk melakukan koalisi dengan Partai Demokrat," ujar Saiful kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (30/3).
Bahkan kata Saiful, penjajakan yang dilakukan AHY juga bukan tidak mungkin untuk menggalang dukungan guna menggalang dukungan koalisi yang bertujuan melawan Jokowi.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Menko Infrastruktur AHY Kunjungi PSEL Benowo, Apresiasi Pengolahan Sampah Jadi Listrik
- PDIP Belum Pasti Gabung Pemerintahan Prabowo, Analis Nilai Pertemuan dengan Megawati Tak Menjamin Koalisi Bertambah
- Demokrat Resmi Punya Dewan Pakar yang Dipimpin Andi Mallarangeng
"Saya kira hal tersebut yang kemungkinan menjadi pembicaraan antara AHY dengan pihak Partai Nasdem," pungkas Saiful.