Pj Bupati Magetan Belum Berkantor, Kepala Dinas Hampir Kebobolan Puluhan Juta Rupiah

Kantor Bupati Magetan/RMOLJatim
Kantor Bupati Magetan/RMOLJatim

Belum resmi berkantor, nama Pj Bupati Magetan Nizhamul sudah dipakai penipu untuk mengerjain sejumlah kepala dinas. Beruntung, modus yang dilakukan penipu sudah terbaca lebih dahulu, sehingga puluhan juta rupiah dana pejabat urung raib.


"Tidak, siapa bilang saya tertipu, kalau dikontak (mengatasnamakan Pj Bupati baru) iya, di WA, iya," kata Kepala Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Magetan, Saif Muchlissin, kepada Kantor Berita RMOL.Jatim, disela rapat banggar DPRD setempat, Selasa (13/8).

Dia mengaku sudah hafal modus penipuan seperti itu, karena setiap ada pergantian pejabat baru, khususnya yang datang dari luar kota, pelaku penipuan memasang jaring lewat telepon atau WA.

"Saya sudah hafal, jadi tidak saya perhatikan, karena sudah biasa dalam situasi pergantian pemimpin, seperti bupati, Dandim, Kapolres, Kajari, pelantikan/mutasi pejabat, CPNS baru pasti ada yang memanfaatkan," kata Saif Muchlissin.

Cara-cara begini, tambah Saif, sudah sering dia terima, sehingga kalau pun ada yang telepon atau WA mengatasnamakan pejabat baru, atau kepala dinas baru, terutama pejabat tersebut datang dari luar daerah, tidak begitu dia pedulikan.

"Ini sudah sering, hal begitu sudah sering terjadi. pejabat yang menerima telepon/WA model modek begitu pasti tidak dipedulikan. Abaikan saja Mas," kata Saif Muchlissin seraya mengatakan pelaku belum sempat mengutarakan permintaannya.

Hal yang sama juga dikatakan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Magetan, Joko Trihono. Joko mengaku modus penelepon sudah dia ketahui, sehingga telepon seluler pejabat smiling face itu dimatiin.

"Aada gelagat penipuan mengatasnamakan Pj Bupati Nizhamul. Kami sudah waspada terhadap hal begitu. Telepon langsung saya matiin," kata Joko Trihono.

Informasi yang dihimpun Kantor Berita RMOLJatim, ada beberapa kepala dinas yang  mendapat telepon permintaan transfer mengatasnamakan Pj Bupati Magetan Nizhamul, yaitu Kepala Dinparbud, Kepala Bappeda, Kepala Satpol PP, dan Kepala BLH.

Nizhamul adalah mantan Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi Sekretariat Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko Polhukam RI). Dia dilantik Pj Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono menggantikan Pj Bupati Hergunadi sebagai Pj Bupati Magetan.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news