Plt Bupati Probolinggo, Timbul Prihanjoko mengunjungi Pantai Pesona di Desa Kalisalam Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo.
- Pasutri Curanmor Asal Probolinggo Ditangkap Polisi, Terlibat Aksi di Dua TKP
- Bupati Probolinggo Gus Haris Tanggapi Bijak Isu Pemanfaatan Sumber Air Ronggojalu oleh Kabupaten Lumajang
- Gelar Inagurasi Dealer Proshop Fuso 2025, PT Sun Star Motor Probolinggo Apresiasi Para Konsumen Setia
Plt Bupati datang bersama Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata, dan Budaya (Dispora Parbud) Kabupaten Probolinggo, Sugeng Wiyanto dan Forkopimka Kecamatan Dringu.
Timbul mengatakan, kalau keberadaan pantai Pesona tersebut agar dapat menampung UMKM Kabupaten Probolinggo.
"Karena pantai Pesona ini, bukan hanya dikenal di kalangan wisatawan lokal saja. Akan tetapi di kenal juga oleh orang-orang regional di Jawa Timur," jelas Timbul Prihanjoko pada Kantor Berita RMOL Jatim, Senin (3/01).
Selain itu masih kata Timbul, meskipun Pantai Pesona yang masih seumur jagung ini, namun sudah membuat dikenal oleh masyarakat luas di Jawa Timur.
"Inilah Kabupaten Probolinggo yang memang memiliki sejuta keindahan. Dan itu bisa menambah tempat rekreasi di Kabupaten Probolinggo ini," paparnya.
Timbul melanjutkan, kalau dipantai tersebut masih perlu ditambahkan sarana dan prasarana lainnya. Sehingga kedepannya, pantai tersebut bisa menampung wisatawan lokal maupun regional.
"Semoga Pantai Pesona memberi pesona alam yang luar biasa sesuai dengan namanya. Apalagi, pantai Pesona ini memang mempesona," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Pasutri Curanmor Asal Probolinggo Ditangkap Polisi, Terlibat Aksi di Dua TKP
- Bupati Probolinggo Gus Haris Tanggapi Bijak Isu Pemanfaatan Sumber Air Ronggojalu oleh Kabupaten Lumajang
- Gelar Inagurasi Dealer Proshop Fuso 2025, PT Sun Star Motor Probolinggo Apresiasi Para Konsumen Setia