Polres Kediri Kota Jawa Timur mengajak 63 komunitas otomotif se-Kota dan Kabupaten yang tergabung dalam Forum Otomotif Kediri ngabuburit patroli bagi bagi takjil di jalanan.
- Dinkes Surabaya Keluarkan SE Kewaspadaan Dini Terhadap Penyakit Gangguan Ginjal Akut
- Ada Perayaan Yadnya Kasada, Bromo Ditutup Sementara Untuk Umum
- 9 Pesepeda Tangsel-Surabaya Akhirnya Tiba di Kota Pahlawan, Kampanyekan Sekolah Hijau di SMP Taman Pelajar
Kegiatan ini dipimpin secara langsung Kapolresta Kediri AKBP Anton Haryadi, turut mendampingi Dandim 0809 Kediri Letkol Kav Dwi Agung Sutrisno serta perwakilan dari pejabat Dinas Perhubungan Kota Kediri. Setiap titik rombongan berhenti dan membagikan takjil kepada para pengguna jalan.
Menurut keterangan Kasat Lantas Polres Kediri Kota AKP A Risky Fardian, selain ngabuburit patroli bagi bagi takjil, kegiatan juga diisi acara buka bersama serta pemberian santuan kepada anak yatim piatu.
Kasatlantas menilai ini merupakan kegiatan positif yang mengajak seluruh klub otomotif untuk mematuhi peraturan lalu lintas dan tidak menggunakan jalan raya sebagai arena balap liar.
"Ini adalah merupakan kegiatan positif untuk mengajak seluruh klub otomotif untuk memberikan suaranya kepada rekan rekan yang belum bergabung ke klub otomotif agar tertib mematuhi peraturan lalu lintas dan tidak menggunakan jalan raya sebagai arena balap liar," paparnya Minggu (19/5).
Moment bulan Suci Ramadhan ini dinilai sangat tepat untuk mengingatkan kembali kepada komunitas otomotif Kota dan Kabupaten Kediri, tentang pentingnya keselamatan dalam berkendara jelang operasi ketupat. Pada saat jelang operasi ketupat, mobilitas kendaraan yang melintas di jalananan wilayah Hukum Polres Kediri setiap tahunya selalu mengalami peningkatan.[ndik/aji]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Jokowi Longgarkan Kebijakan Pakai Masker, Bupati Ipuk: Rasakan Kesegaran Udara Banyuwangi
- Ribuan Aset Pemkot Surabaya Sudah Disertifikatkan, Tahun 2024 Ditargetkan 1.100 Menyusul
- Kecelakaan Maut Bus Vs Panther di Gresik, Berikut Identitas 7 Korban Meninggal