Calon wakil Presiden (cawapres) Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto masih terus diupayakan melalui proses politik.
- PKB Mendukung Wacana Siswa Sekolah Libur Ramadan Sebulan Nonstop
- Warga Mojokerto Keluhkan Sulitnya Akses Modal Usaha, Gus Athoillah Beri Solusi
- Reses Di Kecamatan Pungging, Salim Azhar Terima Keluhan Warga Soal Jalan Rusak Dan Minimnya Bantuan UMKM
Prabowo mengatakan, hingga kini pihaknya masih bekerjasama dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dalam Koalisi Indoensia Raya (KIR). Oleh karena itu, untuk cawapres masih harus berembuk dengan partai yang diketuai oleh Muhaimin Iskandar itu.
“Saya secara proses politik akan ditetapkan pada saatnya, kita koalisi dengan PKB, jadi nanti kita akan ambil keputusan bersama dengan PKB, jadi koalisi kita nanti saya yakin akan mencari keputusan yang terbaik untuk rakyat,” kata Prabowo kepada wartawan usai meresmikan Kantor Bappilu Gerindra, Jalan Letjen S. Parman, Kavling 7-8 Slipi, Jakarta Barat, pada Sabtu siang (7/1).
Menteri Pertahanan (Menhan) itu menyebut hingga saat ini pertemuan antara kedua partai secara informal masih terus dilakukan.
“Pertemuan antara pimpinan sering terjadi nanti kita akan kerjakan,” tuturnya.
Saat disinggung mengenai kemungkinan masih ada partai yang akan bergabung dengan KIR, Prabowo tak menampik hal tersebut. “Kita terbuka untuk semua partai,” tandasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Prabowo Hapus Kuota Impor, Ra Huda Ingatkan Nasib Petani Garam Madura
- Prabowo Jaga Keseimbangan Politik Dengan Mengutus Didit Berlebaran ke Megawati dan Jokowi
- DPRD Magetan Lecehkan Instruksi Presiden Prabowo