Prabowo Subianto resmi didaulat sebagai Ketua Umum dan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra periode 2020-2025. Keputusan itu dihasilkan secara aklamasi dalam
Kongres Luar Biasa (KLB) di Hambalang, Bogor pada Sabtu (8/8/2020).
- Probolinggo Jadi Penyumbang Kasus DBD Terbanyak di Jatim, Dinkes Belum Tetapkan KLB
- Ketum Bara JP Hasil KLB Surabaya Gianto Wijaya Diserang Spanduk Bernada Rasis
- Sah! Gianto Wijaya Terpilih Sebagai Ketua Umum Bara JP Hasil KLB
"Resmi. Prabowo memimpin Partai Gerindra. Seluruh peserta KLB sepakat memberikan mandat kepada Prabowo Subianto untuk menjadi Ketua Dewan Pembina dan Ketua Umum," kata Sekretaris DPD Gerindra Jatim Anwar Sadad kepada Kantor Berita Politik RMOLJatim
Anwar Sadad mengatakan, dalam sambutannya, Prabowo mengatakan bahwa jiwa dan raganya, serta sisa umurnya akan dipersembahkan kepada rakyat dan bangsa Indonesia.
"Terimakasih atas kepercayaan KLB. Kita telah bersama-sama selama 12 tahun membangun Partai ini," kata Prabowo seperti ditirukan oleh anggota DPRD Jatim itu dalam keterangan tertulisnya kepada redaksi.
Partai Gerindra mengelar Kongres Luar Biasa (KLB) di kediaman Ketua Umum (Ketum) di Hambalang Bogor, Sabtu (8/8/2020) siang.
Kongres dihadiri seluruh pimpinan DPD Partai Gerindra, Dewan Pembina, Dewan Pimpinan Pusat (sebagian secara daring), dan dewan pimpinan cabang tingkat kabupaten/kota, termasuk anggota DPRD kota/kabupaten/provinsi secara virtual atau daring dengan tetap mengikuti peraturan protokol kesehatan Covid-19.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Usulan Penghapusan Anggaran Makan Bergizi Gratis di Sidoarjo Tuai Kontroversi
- Perayaan HUT Gerindra Ke-17 di Jawa Timur Sukses, Tampilkan Kekompakan dan Semangat Kader
- HUT DPC Gerindra Kota Probolinggo, Anggota Dewan Turun Langsung Bagikan Uang Dan Ratusan Nasi Kotak