Prancis telah mencatatkan lebih dari 10 juta kasus Covid-19, menjadikannya negara keenam di dunia yang melaporkan kasus lebih dari 10 juta sejak dimulainya pandemi.
- Sembilan Pejabat Kementerian Kesehatan Arab Saudi Terlibat Penipuan Covid-19
- Pemkot Surabaya Kolaborasi antar Jejaring Kemitraan Tanggulangi TBC
- 46 Kasus Campak di Surabaya pada Januari 2023 Sudah Sembuh
Sebelum Prancis, sudah ada Amerika Serikat (AS), India, Brasil, Inggris, dan Rusia yang mencatat lebih dari 10 juta kasus Covid-19.
Pada Sabtu (1/1), otoritas kesehatan Prancis melaporkan 219.126 kasus baru yang dikonfirmasi selama 24 jam terakhir. Itu merupakan hari keempat Prancis mencatat lebih dari 200 ribu kasus harian Covid-19.
Kasus harian pada Sabtu juga merupakan rekor tertinggi kedua, setelah Prancis melaporkan 232.200 kasus pada Jumat (31/12), seperti dimuat The Star.
Selama pidato pada malam tahun baru, Presiden Emmanuel Macron menyoroti lonjakan infeksi Covid-19 di Prancis. Namun ia mengatakan pemerintah harus menahan diri untuk memberlakukan pembatasan sosial.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Pengembangan Teknologi Alat Kesehatan, Solusi Percepatan Pelayanan di Rumah Sakit
- Angka Kematian Ibu di Jatim Terendah Sepanjang Tujuh Tahun Terakhir, Gubernur Khofifah Dorong Sinergitas Tingkatkan Akses Pelayanan Kesehatan Berkualitas
- Kasus Terus Melonjak, Kota Besar di Rusia akan Perketat Aturan Covid-19