Konsolidasi pemenangan pemilihan legislatif (Pileg) PBB dan pemenangan Prabowo Subianto di zona 1 Partai Bulan Bintang (PBB) resmi digelar di Hotel Four Points by Sheraton Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (26/8).
- Bertemu, Yusril-Zulhas Belum Bahas Capres-Cawapres
- Siang Ini ke Markas PPP, Yusril: Partai Islam Jangan Hilang Ditelan Zaman
- Yusril Siapkan Jalur Hukum Terkait Pernyataan Ade Armando Soal Bank Mandiri
Zona 1 sendiri meliputi Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Gorontalo, Maluku, dan Maluku Utara.
Dalam konsolidasi ini turut hadir Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra, Sekjen Afriansyah Noor, pengurus DPC PBB se-Sulawesi dan se-Maluku dan Maluku Utara.
Turut hadir Ketua DPD Gerindra Ketua DPD Gerindra Sulawesi Selatan Andi Iwan Darmawan Aras beserta jajaran dan perwakilan Partai Golkar, PKB, dan PAN serta 3.500 kader PBB yang hadir dalam konsolidasi tersebut.
"Alhamdulillah 3 partai yang waktu itu bergabung, pimpinan Gerindra, PBB, dan PKB hadir dan juga saya mengajak partai-partai lain agar turut bergabung ke dalam koalisi," kata Yusril.
"Beberapa waktu kemudian kita sama-sama menyaksikan Partai Golkar dan PAN bergabung ke koalisi Gerindra, PBB, dan PKB. Insya Allah dalam waktu dekat ini Partai Gelora akan bergabung mendukung pencalonan capres Pak Prabowo," imbuhnya.
Di depan ribuan kader, Yusril menjelaskan, keputusan PBB untuk mencalonkan Prabowo bukanlah keputusan yang tiba-tiba.
Keputusan ini merupakan hasil diskusi dirinya pribadi, majelis syuro PBB yang di dalamnya para ulama, tokoh cendikiawan, tokoh pemikir Islam, serta seluruh jajaran DPP PBB.
“Kalkulasi ini memerlukan proses berbulan-bulan untuk didiskusikan, membahas, mengkaji dan juga kita bermunajat kepada Allah SWT semoga kita diberikan satu hidayah serta petunjuk dalam mengambil keputusan ini kita tidak salah,” ujar mantan Mensesneg ini.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- Sumardi Dorong OPD Pemprov Jatim Maksimalkan Pelayanan Meski Ada Efisiensi Anggaran
- Revitalisasi Pasar Kembang Tahap Pertama Segera Dimulai, PD Pasar Surya Bangun TPS untuk Pedagang