Dalam rangka membantu kelancaran mobilitas masyarakat Jawa Timur merayakan Hari Raya Idhul Fitri tahun 2019 (1440 H), Pemerintah Provinsi Jawa Timur bekerja sama dengan PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 8 Surabaya menyelenggarakan program mudik dan balik gratis dengan 14 perjalanan kereta api yang beroperasi di wilayah Jawa Timur.
- Bupati Mojokerto Beri Pesan Usai Menjadi Inspektur Upacara HUT RI ke-79
- Diikuti 491 Peserta, MTQ Surabaya ke-XXII Digelar untuk Menyambut Hari Santri Nasional 2022
- Dana KONI Gresik Senilai Rp 5 Miliar Akhirnya Dicairkan BPPKAD
"Khusus untuk KA Probowangi (Surabaya Gubeng-Banyuwangi) dan KA Tawang Alun (Malang-Banyuwangi) keberangkatan mudik gratis ini berlaku mulai tanggal 31 Mei sampai dengan 4 Juni 2019. Kalau keberangkatan balik gratis berlaku mulai tanggal 7 Juni sampai dengan 10 Juni 2019," kata Suprapto saat dikonfirmasi Kantor Berita , Kamis (28/3).
Selama masa angkutan Lebaran tahun 2019 ini, lanjutnya, pihak Pemerintah Propinsi Jawa Timur telah menyediakan sebanyak 174 perjalanan KA untuk program jasa layanan kereta api gratis tersebut, dengan kapasitas daya angkut per hari rata-rata mencapai 11.881 tempat duduk.
"Semoga masyarakat bisa memanfaatkan sebaik-baiknya kesempatan dengan mengunakan angkutan massal ini," tutup Suprapto.[aji
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Mahasiswa Jombang Unjukrasa Kawal Putusan MK
- Pemkot-Baznas Surabaya Kembali Tebus Ijazah dan Bayar Tunggakan Biaya Sekolah 1.040 Pelajar
- Perkuat Konektivitas, Gubernur Khofifah Resmikan Dermaga MB IV Pelabuhan Ketapang