Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menargetkan kemenangan mutlak pada Pemilu 2024. Target perolehan suara pun dipatok lebih tinggi dari hasil Pemilu 2019.
- AHY Sambut Kehadiran Puan Maharani di Penutupan Kongres VI Partai Demokrat
- Puan Dorong Pemerintah Fokus Bantu Karyawan Sritex agar Tidak Di-PHK Massal
- DPR Pastikan Tidak Bangun Gedung Baru Meski Tambah 2 Komisi Plus 1 Badan
“Kita ingin ada kenaikan suara. Kalau di daerah yang tidak mendapat kursi (pada Pemilu 2019), setidaknya kita berusaha mendapatkan. Kira-kira bisa enggak? Bisa. Asal kita kompak, kita solid,” tegas Ketua DPP PDIP, Puan Maharani di Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IV di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Sabtu (30/9).
Dalam membakar semangat kader, putri Megawati Soekarnoputri ini turut menekankan cita-cita PDIP dalam berpolitik, yaitu mengupayakan kesejahteraan masyarakat Indonesia.
PDIP, kata Puan, berangkat dari pengorbanan dan kesetiaan hingga terbentuk sebuah organisasi yang solid seperti saat ini.
"Kalau setia, pastinya akan sampai di ujung tujuan. Kesetiaan itu kriteria yang bikin partai kita besar. Di politik, pasang surut itu biasa, yang penting kita teguh. Susah, tapi kita harus bisa, harus yakin kita mampu melakukannya," tegasnya.
Di sisi lain, target kemenangan Pemilu 2024 bisa dicapai dengan gotong royong seluruh kader yang tersebar di penjuru Indonesia.
"Tujuan perjuangan partai tak dapat dicapai apabila tak dilandasi komitmen bersama dan kesetiaan menjalani komitmen itu," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- PDIP Belum Pasti Gabung Pemerintahan Prabowo, Analis Nilai Pertemuan dengan Megawati Tak Menjamin Koalisi Bertambah
- PDIP Klaim Hubungan Dengan Jokowi Selalu Hangat
- Deddy Sitorus PDIP Ditantang Ungkap Nama Utusan Jokowi: Hentikan Produksi Fitnah