Publik diyakini tidak paham dengan logika Gubernur Bali I Wayan Koster yang membolehkan kehadiran tim nasional Israel berlaga di World Beach Games (WBG) 2023, namun menggagalkan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia (Pildun) U-20 hanya karena ada timnas Israel.
- Pembenahan Sepak Bola Indonesia Harus Dilakukan Secara Piramida
- Menang Telak, SSB Bintang Kota Juarai Dandron Cup 21/AAY KU12
- Inilah Para Juara Piala Dandron Cup 21/AAY KU8 dan KU10
Direktur Gerakan Perubahan, Muslim Arbi mengatakan, dirinya mendukung sikap Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang menyesalkan atas sikap Koster yang membolehkan tim nasional Israel, berlaga di WBG.
"Publik tidak paham dengan logika Gubernur Bali itu, dia gagalkan Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 karena tim nasional Israel ikut bertanding, tapi dia bolehkan Israel di World Beach Games 2023," ujar Muslim dilansir Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (18/4).
Muslim menilai, sikap pejabat negara seperti Koster sangat berbahaya karena telah mengkhianati sejarah dan perjalanan konstitusi Indonesia.
"Karena itu sikap kemunafikan. Tidak patut menjadi teladan sebagai pejabat negara, pejabat yang tidak hormati sejarah dan konstitusi. Sikap mendua seperti itu berbahaya sebagai sebagai pejabat negara. Apakah Wayan Koster tega khianati sejarah bangsa dan konstitusi demi ajang sebuah forum pantai semata dengan membolehkan Israel hadir di sini dan akan mengibarkan bendera Israel di sini?" pungkas Muslim.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Pembenahan Sepak Bola Indonesia Harus Dilakukan Secara Piramida
- Menang Telak, SSB Bintang Kota Juarai Dandron Cup 21/AAY KU12
- Inilah Para Juara Piala Dandron Cup 21/AAY KU8 dan KU10