Puluhan Relawan Deklarasi Dukung Ali Muthohirin Maju di Pilkada Kota Malang 2024

Puluhan relawan memberikan dukungan kepada politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Ali Muthohirin untuk maju sebagai calon kepala daerah Kota Malang di Pilkada Serentak 2024.


Deklarasi dukungan dari puluhan Relawan SAM (Sahabat Ali Muthohirin) dipimpin oleh Koodinator Ahmad Riski Mubarok. Mereka melakukan deklarasi dukungan dengan membentangkan spanduk dan bendera bertuliskan #SAM pada Minggu (23/6). 

"Ali Muthohirin sosok yang punya visi besar, yakni mengembalikan Kota Malang dengan ciri khas dan karakternya," kata Mubarok dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Selain itu, Ali Muthohirin sering turun ke bawah menyapa dan menyerap aspirasi masyarakat.

"Mas Ali pengusaha di Malang dan kerap berinteraksi bahkan membina UMKM muda di Kota Malang," ucapnya. 

Dukungan para relawan SAM ini berasal dari berbagai kalangan. Di antaranya pelaku UMKM, pengusaha kafe, pengusaha sound sistem, pedagang warung tradisional, jukir, ojol, ibu-ibu hingga tokoh masyarakat. 

"Mereka dari 12 kelurahan di Kecamatan Lowokwaru. Masing-masing kelurahan muncul 4 atau 6 orang yang hari ini berkumpul sama-sama memberi dukungan kepada mas Ali Muthohirin," kata Mubarok. 

Dia menjelaskan para relawan yang telah terbentuk ini akan bertugas untuk menjaring dukungan di wilayahnya masing-masing.

"Para relawan nanti tugasnya bergerak di masing-masing RW, dengan dibentuk koordinator wilayah untuk memantau dan menjaring dukungan masyarakat. Selain itu, mengawal secara bersama, ketika mas Ali Muthohirin sudah resmi sebagai calon," bebernya.

Mubarok meyakini dukungan masyarakat terhadap Ali Muthohirin akan terus meluas di setiap Kecamatan.

"Kami juga mendengar akan ada deklarasi dukungan terhadap mas Ali Muthohirin dari Kecamatan Blimbing pada tanggal 30 Juni nanti. Kemudian menyusul 3 kecamatan lainnya, yaitu Klojen, Kedungkandang hingga Sukun," tuturnya.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news