Memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2023, Komunitas Wartawan Bangkalan (KWB) menggelar senam sehat. Acara dilangsungkan di pelataran parkir depan Stadion Gelora Bangkalan, pada Minggu (12/2) pagi.
- Pameran Naskah Kuno Warnai Haul Akbar Syaikhona Kholil Bangkalan, Gubernur Khofifah: Ini Komitmen Menjaga dan Menghargai Keilmuan Ulama Nusantara
- Jelang Haul Akbar Satu Abad Syaikhona Kholil Bangkalan, Gubernur Khofifah: Beliau Ulama Besar Inspirator Lahirnya NU, Organisasi Islam Terbesar Di Dunia
- SKK Migas dan PHE WMO Salurkan Bantuan untuk Nelayan dan Korban Banjir di Bangkalan
Pemberangkatan peserta jalan sehat dilepas langsung oleh Plt Bupati Bangkalan, Moh Mohni. Acara ini dimeriahkan pertunjukan musik dan pengundian kupon berhadiah.
Puncak peringatan HPN ini turut dihadiri sejumlah tokoh dan pejabat di lingkungan Kabupaten Bangkalan, antara lain Kapolres dan Wakapolres Bangkalan, Ketua DPRD Bangkalan, Anggota DPRD Provinsi Jatim, dan Ketua KONI Bangkalan.
Acara ini merupakan puncak dari rangkaian agenda kegiatan KWB dalam rangka memperingati HPN 2023. Sejumlah acara sebelumnya diantaranya bakti sosial dan kegiatan keagamaan.
Ketua KWB, Eko Dian Wahyudi, mengatakan, KWB terus menjalin sinergitas lintas komunitas wartwan, salah satunya dilakukan melalui diskusi.
Menurutnya jalinan komunikasi antar ketua sudah berlangsung sejak lama.
“Berdiskusi, baik tentang isu terkini atau tugas-tugas kita sebagai insan pers. Ada forum antar ketua yang sudah terjalin bahkan sejak sebelum saya ketua," ujar Eko kepada Kantor Berita RMOLJatim.
KWB merupakan salah satu organisasi wartawan di Bangkalan. Di Bangkalan terdapat beberapa komunitas wartawan.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Pameran Naskah Kuno Warnai Haul Akbar Syaikhona Kholil Bangkalan, Gubernur Khofifah: Ini Komitmen Menjaga dan Menghargai Keilmuan Ulama Nusantara
- Jelang Haul Akbar Satu Abad Syaikhona Kholil Bangkalan, Gubernur Khofifah: Beliau Ulama Besar Inspirator Lahirnya NU, Organisasi Islam Terbesar Di Dunia
- SKK Migas dan PHE WMO Salurkan Bantuan untuk Nelayan dan Korban Banjir di Bangkalan