. Jenazah Presiden ketiga RI Bacharuddin Jusuf (BJ) Habibie diserahkan kepada pemerintah oleh putra bungsu Thareq Kemal Habibie untuk dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (12/9) siang.
- Indonesia Tampilkan Seni Tenun hingga Wayang Golek di Pameran Rusia
- Launching 23 Juni 2024, Inilah Beberapa Aksesibilitas Menuju Wisata Kota Lama Surabaya
- Digadang Jadi Venue Kejuaraan Paralayang Internasional, Gubernur Khofifah Pamerkan Keindahan Pantai Modangan Di Malang
"Dengan ini saya atas nama keluarga menyerahkan jenazah kepada pemerintah untuk dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama Kalibata dengan upacara militer," ucap Thareq saat penyerahan jenazah di rumah duka Jalan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (12/9) sekitar pukul 12. 30 WIB seperti dikutip dari Kantor Berita RMOL.
Anwar pun langsung menerima penyerahan jenazah BJ Habibie sebagai wakil negara.
"Pada kesempatan yang penuh bela sungkawa, saya atas nama pemerintah ikut berdukacita sedalam-dalamnya, dengan diserahkan almarhum dari pihak keluarga kepada pemerintah, selanjutnya jenazah almarhum akan saya berangkatkan ke tempat pemakaman Taman Makam Pahlawan Nasional Kalibata," ucap Anwar Usman.
Setelah upacara penyerahan tersebut usai, jenazah BJ Habibie langsung dibawa dengan prosesi militer menuju mobil ambulans. Pihak keluarga pun mengikuti peti jenazah menuju mobil untuk berangkat ke TMP Kalibata, Jakarta Selatan.
Sekitar pukul 12.45 WIB, rombongan pengantar jenazah almarhum BJ Habibie telah berangkat dari rumah duka menuju TMP Kalibata untuk dilakukan prosesi pemakaman.[bdp
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Imbauan Bagi Pengunjung Saat Berada di Wisata di Bawah Tebing Curug Lawe
- Empat Fakta Ekowisata yang Salah Kaprah Dipahami
- Menilik Indahnya Pulau Spongebob