Rakernas PAN, Bahas Rekomendasi Capres

Partai Amanat Nasional (PAN) akan menggelar Rakernas pasa Sabtu sore (27/8)/Ist
Partai Amanat Nasional (PAN) akan menggelar Rakernas pasa Sabtu sore (27/8)/Ist

Dewan Pimpinan Pusat Partai Amanat Nasional (DPP PAN) menggelar Rapat Kerja Nasionas (Rakernas) III di Istora Senayan, Jakarta, pada sore nanti Sabtu (27/8).


Rakernas akan dihadiri ribuan kader PAN dari pengurus DPP, Fraksi FPAN DPR RI, para anggota DPRD PAN dan seluruh kader PAN se-Indonesia

Pada Rakernas PAN 2022 ini, akan dibahas sejumlah agenda strategis partai, salah satunya akan mengumumkan rekomendasi capres PAN untuk Pilpres 2024.

“Akan disampaikan terkait rekomendasi Pilpres 2024,” demikian tertera dalam undangan Rakernas yang diterima wartawan.

Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi menyebut, sejauh ini seluruh pengurus DPD PAN di 514 kabupaten/ kota di forum Rakerda mengusulkan secara bulat Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas untuk menjadi calon presiden.

"Mereka bangga bahwa ketua umum partainya dapat maju berkontestasi dengan partai politik lainnya. Jadi paling banyak diusulkan adalah Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan," ujar Viva.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news