Ratusan Pelajar SMKN 2 Rangkasbitung Dilepas

RMOLBanten. Sebanyak 479 pelajar SMKN 2 Rangkasbitung mengikuti kegiatan paturay tineung yang diselenggarakan di Hall Latansa Mashiro, Jumat (11/5).


"Namun anak-anak jangan berpuas diri selepas mendapat ilmu pengetahuan dari sekolah. Kejar terus ilmu setinggi-tingginya. Dan ilmu yang didapat dari sini harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.. Ilmu yang sudah didapat tentunya harus bermanfaat bagi masyarakat lainnya," kata Mukmin.

Menurutnya, pelajar SMKN 2 Rangkasbitung juga dituntut untuk terus berinovasi dan menunjukkan prestasi membanggakan dalam lingkungan masyarakat, maupun jenjang pendidikan selanjutnya.

"Tunjukkan SMKN 2 Rangkasbitung dihuni oleh guru dan pelajar berbakat. Pelajar yang sudah dinyatakan lulus 100 persen harus mampu menjaga nama baik almamater dan mampu berprestasi pada tahap selanjutnya. Berikan yang terbaik untuk masyarakat juga perguruan tinggi," ujarnya.

Sementara Kepala Cabang Dinas (KCD) Lebak Dinas Pendidikan Provinsi Banten, Sargawi meminta lulusan SMKN 2 Rangkasbitung mampu memiliki daya saing yang kuat dalam meraih kesuksesan. Pasalnya selama mengemban ilmu pelajar sudah dibekali dengan kemampuan teoritis juga praktek.

"Harus bisa lebih baik dari pelajar lainnya," ujarnya. 

ikuti terus update berita rmoljatim di google news