DPC PDI P Gresik mengelar aksi bagi-bagi ribuan bendera merah putih kepada masyarakat yang melintas di Jalan Jaksa Agung Suprapto.
- Diduga Bunuh Diri, Perempuan Lompat Dari Perahu Tambangan ke Sungai Kalimas
- Siapkan Stok Pupuk Untuk Musim Tanam, Petrokimia Gresik Optimis Target Swasembada Pangan Tercapai
- Kecelakaan Maut Bus Vs Panther di Gresik, Berikut Identitas 7 Korban Meninggal
Kegiatan yang berlangsung di depan Kantor partai berlogo banteng moncong putih itu dilakukan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77.
Ketua DPC PDI-P Gresik Mujid Ridwan mengatakan, total ada 4000 bendera merah putih yang disiapkan pihaknya untuk dibagi-bagikan ke masyarakat.
“Untuk hari ini, kita telah membagikan sebanyak seribu bendera ke masyarakat yang melintas didepan Kantor DPC PDI-P Gresik," ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Selasa (16/8).
Sedangkan sisanya 3000, lanjut Mujid langsung dibagikan anggota Fraksi PDI-P DPRD Gresik di dapil (daerah pilihan) masing-masing.
"Pemberian bendera merah putih ini, tujuannya mengajak masyarakat untuk merefleksikan arti sebuah kemerdekaan beserta visi yang ingin diwujudkan para pendiri bangsa kita yang meneruskan," tuturnya.
Untuk itu, lanjut Mujid, pengurus maupun kader PDI-P Gresik menjadikan momen HUT RI sebagai momentum untuk merefleksi atau meneladani para pejuang kemerdekaan.
"Seperti, Bapak Proklamator kita, Bung Karno dan Bung Hatta, serta seluruh para pendiri bangsa, pejuang dan pahlawan yang lain hari kita apresiasi setinggi-tingginya. Karena, jasa para pejuang kemerdekaan sungguh luar biasa besar bagi keberadaan Kegara Kesatuan Republik Indonesia,” tandas Mujid.
Dia bersyukur kepada Allah SWT atas karunia kemerdekaan bagi bangsa Indonesia. Sehingga, bisa merasakan kebebasan tidak terbelenggu seperti dahulu saat masih dijajah.
“Untuk itu kita juga mengelar syukuran kemerdekaan ini, dengan menikmati nasi tumpeng sebanyak 17 buah yang direpresentasi dengan tanggal kemerdekaan bangsa Indonesia. Semoga, pasca pandemi bangsa Indonesia pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat," pungkasnya.
Sementara, masyarakat tampak antusius bahkan sampai berebut untuk mendapatkan bendera merah putih gratis.
"Alhamdulillah, tadinya mau beli tapi berhubung dapat gratisan ya bersyukur bisa langsung pakai," ucap Soleh salah seorang warga.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Diduga Bunuh Diri, Perempuan Lompat Dari Perahu Tambangan ke Sungai Kalimas
- Siapkan Stok Pupuk Untuk Musim Tanam, Petrokimia Gresik Optimis Target Swasembada Pangan Tercapai
- Kecelakaan Maut Bus Vs Panther di Gresik, Berikut Identitas 7 Korban Meninggal