Sebanyak 16 rekomendasi Pemilihan Kepala Daerah ssrentak 2020 dari Partai Demokrat sudah diturunkan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP).Dari 19 daerah, hanya dua daerah yang masih dikaji yakni kabupaten Sidoarjo dan Kota Blitar
- Demokrat Resmi Punya Dewan Pakar yang Dipimpin Andi Mallarangeng
- Irwan Fecho Gantikan Mendiang Renville Antonio
- Terpilihnya Aklamasi AHY dan SBY sebagai Pemimpin Demokrat Akan Bawa Kejayaan di Pemilu 2029
"Dari 19 daerah di Jawa Timur, tinggal dua daerah yang belum, yakni Sidoarjo dan Kota Blitar," kata Plt Ketua DPD Demokrat Jawa Timur, Renville Antonio pada Jumat (28/8).
Renville mengatakan, rekomendasi yang diberikan oleh Demokrat dengan memperhatikan berbagai alasan. Di antaranya, elektabilitas calon, kapabilitas memimpin daerah, dan potensi membentuk rekan Koalisi.
"Kami ingin mengusung calon yang bukan hanya menang, namun harus bisa membuat daerahnya sejahtera. Banyak masukan yang kami Terima dari masyarakat," kata mantan Anggota DPRD Jatim tiga periode ini.
Dengan turunnya rekomendasi tersebut, Renville mengingatkan kader di daerah untuk segera bergerak.
"Semua kader harus bekerja bersama rekan Koalisi yang lain untuk mengamankan rekomendasi Partai," tegas Renville yang juga Bendahara DPP Partai Demokrat ini.
Sementara itu, untuk Kota Pasuruan, Demokrat tidak memberikan rekomendasi karena tak memiliki kursi DPRD.
Renville menjelaskan bahwa rekomendasi terbaru diberikan untuk pilkada Kota Surabaya yang mengusung pasangan Machfud Arifin dan Mujiaman. Serta, Pilkada Pacitan yang mengusung Indrata Nur Bayu Aji - Gagarin Sumrambah. Sedangkan untuk dua daerah yang belum menerima rekomendasi, saat ini masih dalam tahap finalisasi.
"Untuk dua daerah lain, akan disampaikan dalam waktu dekat," kata Renville.
Dari daftar nama kandidat yang diusung Demokrat, beberapa nama merupakan petahana. Di antaranya, Ipong Muchlissoni (Bupati Ponorogo), Moch. Nur Arifin (Bupati Trenggalek), Rijanto (Bupati Blitar).
Berikut Daftar Pasangan Calon yang Diusung Demokrat di Pilkada di Jawa Timur:
1. Gresik: Fandi Akhmad Yani (Gus Yani) - Aminatun Habibah
2. Mojokerto: Ikfina Fahmawati- Muhammad Al Barra
3. Sumenep: Fattah Jasin - Mohammad Ali Fikri A. Warits
4. Ngawi: Ony Anwar - Dwi Rianto Jatmiko
5. Jember: Hendy Siswanto - Mohammad Balya Firjaun Barlaman
6.Lamongan: Yuhronur Efendi - Abdul Rouf
7. Tuban: Aditya Halindra Faridzki - Riyadi
8. Surabaya: Machfud Arifin - Mujiaman
9. Ponorogo: Ipong Muchlissoni-Bambang Tri Wahono.
10. Kabupaten Blitar: Rijanto-Marhaenis
11. Situbondo: Karna Suswandi - Khoirani
12. Kabupaten Kediri: Hanindhito Himawan Pramono - Dewi Maria Ulfa
13. Kabupaten Malang: Sanusi - Didik Gatot Subroto
14. Trenggalek: Moch. Nur Arifin - Syah Muhammad Natanegara
15. Banyuwangi : Yusuf Widyatmoko - KH Muhammad Riza Aziziy
16. Pacitan: Indrata Nur Bayu Aji - Gagarin Sumrambah
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Demokrat Resmi Punya Dewan Pakar yang Dipimpin Andi Mallarangeng
- Irwan Fecho Gantikan Mendiang Renville Antonio
- Terpilihnya Aklamasi AHY dan SBY sebagai Pemimpin Demokrat Akan Bawa Kejayaan di Pemilu 2029