Relawan Mantan Bupati Faida Mantap Deklarasi Dukung Paslon Petahana

Deklarasi dukungan Relawan Bunda terhadap Paslon Hendy-Gus Firjaun/Ist 
Deklarasi dukungan Relawan Bunda terhadap Paslon Hendy-Gus Firjaun/Ist 

Relawan mantan Bupati Jember, Faida mendukung pasangan calon (Paslon) petahana, Hendy Siswanto dan Muhammad Balya Firjaun Barlaman dalam pemilihan kepala daerah Kabupaten Jember tahun 2024. 


Relawan Bunda dalam Pilkada tahun 2020 lalu ini memiliki jaringan di 170 desa di 22 kecamatan di Kabupaten, telah dideklarasikan di hadapan Paslon nomor urut 1, Hendy dan Firjaun di Warung Kembang, Selasa (22/10) kemarin.

"Kami tidak ujug-ujug memberikan dukungan. Tapi melalui diskusi panjang dengan teman-teman di masing-masing kecamatan," ucap  Koordinator Relawan Bunda Faida, Dodik Setyawan, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (24/10).

Sebelumnya, Dodik dan kawan-kawan mendukung pasangan Faida-Dwi Arya Nugraha Oktavianto di Pilkada Jember 2020. Pasangan yang maju melalui calon perseorangan ini kalah telak dengan pasangan Hendy-Firjaun dengan selisih suara 15 persen.

Namun kini mereka memilih mendukung Hendy Firjaun setelah Faida gagal mengikuti pilkada 2024, karena tidak mendapatkan rekomendasi dari parpol.

Dodik juga menyampaikan alasannya mendukung paslon nomor urut 1, karena ada kesetaraan dan kesamaan visi dan program, yaitu ingin memajukan atau intensif berfokus pada kemanusiaan maupun pendidikan. Dia memberi contoh salah satu programnya adalah program kesehatan gratis J-Pasti Keren.

"Kami tidak ingin golput. Kami ingin berkontribusi dalam pilkada serentak 2024," terangnya.

Menurutnya dukungan terhadap Hendy-Firjaun merupakan strategi untuk memenangkan Faida dalam pilkada 2029. Kemenangan paslon Hendy-Gus Firjaun, akan memberi peluang kepada Bunda Faida maju lagi di Pilkada 2029.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news