Renovasi Pasar Tradisional Habiskan Rp 2 Miliar, Ini Harapan Wabup Bondowoso

Wabup Bondowoso Irwan Bahtiar saat menghadiri tasyakuran pasar tradisional/IST
Wabup Bondowoso Irwan Bahtiar saat menghadiri tasyakuran pasar tradisional/IST

Pasar tradisional yang berada di Kecamatan Tamanan, Bondowoso baru saja selesai direnovasi serta diresmikan, Selasa (17/1).


Dalam acara tersebut Wabup Bondowoso, Irwan Bahtiar mengatakan bahwa pasar tradisional di Tamanan tersebut dibangun dari dana Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN). 

"Dibangun dari APBN sebesar Rp 2,2 miliar" ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim

Dia menjelaskan bahwa seluruh warga pasar terutama paguyuban pedagang pasar tradisional Tamanan untuk menjaga kondisi pasar tersebut. 

"Baik menjaga kebersihan serta juga keamanan dan ketertiban di pasar," imbuhnya. 

Selain itu, ketua DPC PDI-P Bondowoso tersebut juga menyampaikan agar para pedagang bisa mengedepankan amanah dalam transaksi jual beli. 

"Jangan sampai mencuri takaran timbangan atau mengurangi timbangan," tegasnya. 

Dengan adanya pasar tradisional tersebut, Irwan berharap produk unggulan yang berasal dari Kecamatan Tamanan semakin terdongkrak penjualannya. 

Karena beberapa produk seperti tahu, tape dan batik dari Tamanan semuanya berkualitas dan patut di kembangkan. 

"Jika perlu buatkan gerai khusus untuk UMKM dan produk unggulan tersebut," pungkasnya. 

Dalam acara peresmian dan tasyakuran tersebut, juga dikemas dengan acara peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news