Risma Masuk Daftar Tokoh Favorit Gibran Rakabuming

Gibran Rakabuming Raka/Net
Gibran Rakabuming Raka/Net

Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri menjadi salah satu tokoh yang difavoritkan bakal calon Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka.


Hal itu ia sampaikan dalam dialog bersama Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto sebelum memulai acara Sekolah Partai DPP PDIP Gelombang I jelang Pilkada 2020 yang digelar secara virtual, Jumat (21/8).

Selain Megawati, Gibran juga menyebut nama Sekjen Hasto, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, serta Walikota Surabaya Tri Rismaharini yang masuk daftar favoritnya.

"Hampir semua narasumber yang ada di sekolah partai ini tokoh favorit saya. Ada Pak Ganjar, ada Pak Hendy (Walikota Semarang), ada Ibu Risma, Pak Pramono Anung, ada Pak Hasto, Ibu Mega. Semua idola saya," ucap Gibran.

Gibran sendiri menjadi salah satu dari 75 calon kepala daerah yang menjadi peserta sekolah partai DPP PDIP gelombang pertama.

Dalam kesempatan tersebut pula, Sekjen Hasto mengingatkan Gibran bahwa dalam sekolah partai, setiap calon kepala daerah yang menjadi peserta harus disiplin.

"Yang penting Mas Gibran sudah siap ya. Sekolah kita ini tegas sekali ini," kata Hasto yang kemudian dijawab siap oleh Gibran, dilansir dari Kantor Berita Politik RMOL.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news