Rumah Aspirasi Mukhamad Misbakhun menyalurkan bantuan untuk korban banjir yang merendam ribuan rumah di Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo.
- Harlah Ke -1 Tahun Baznas Surabaya, Wali Kota Eri Cahyadi Harap Baznas Selalu Hadir di Tengah Masyarakat
- Komunitas Seni DAAL Kritisi Efek Medsos Lewat Festival Mono Tubuh 2021
- Dukungan untuk Palestina, LAZ Taman Zakat Gelar Buka Puasa Spesial untuk 1000 Warga Gaza
Bantuan menggandeng organisasi dan lembaga negara yakni Depina Soksi, Bank Indonesia, DPD Golkar Kabupaten Probolinggo, Tim Pilar Genggong, Ikatan Dokter Indonesia, dan Inovasi Pemuda Banyuanyar diberikan langsung di Kantor Desa Dringu.
"Ini merupakan kali kedua Rumah Aspirasi Mukhamad Misbakhun menyalurkan bantuan kepada masyarakat di Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo, merespon adanya banjir susulan keempat diwilayah ini," jelas Fatkhul Mubin, Kordinator Rumah Aspirasi, pada Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (11/3) siang.
Sebelumnya di minggu pertama, rumah aspirasi juga menyalurkan bantuan 300 paket sembako. Namun, banjir tak kunjung usai, sehingga rumah aspirasi Misbakhun, memberikan bantuan lagi pada korban bencana.
"Kita bantu terus, karena inu merupakan bentuk kepedulian kita (Rumah Aspirasi Misbakhun) pasa warga yang terdampak korban banjir," paparnya.
Lebih lanjut masih kata Misbakhun, kedua kali ini yang di gelontorkan sebanyak 400 paket sembako.
"Karena ini merespon adanya banjir susulan keempat di kecamatan Dringu, dengan menggandeng beberapa elemen organisasi dan lembaga negara untuk ikut turun langsung bertemu dengan masyarakat setempat," pungkasnya.
Sementara itu, Ketua DPD Golkar Jawa Timur, Bidang Pemenang Pilkada Serentak, Wahid Nurahman mengungkapkan, partai Golkar merupakan partai yang berdiri bersama rakyat.
"Inilah partai Golkar, partai yang selalu membela kepentingan rakyat. Dan ini juga sebagai kepedulian partai Golkar dan pengabdian Golkar untuk warga apalagi ini dapil saya," tandasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Mensos Risma Kunjungi Anak Disabilitas Korban Pemerkosaan, Ini Bentuk Bantuannya
- Rayakan Iduladha 1443 H, PDAM Surya Sembada Kurban Belasan Sapi
- Efek Bandara Ditutup Akibat Meletusnya Gunung Lewotobi, Kapal DLU Evakuasi 1100 Penumpang