Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menemui Habib Rizieq Shihab di Markas Besar Front Persaudaraan Islam (FPI), Petamburan, Jakarta Pusat, Jumat malam (7/10). Anies hadir dalam rangka acara Maulid Nabi 1444 Hijriah dan pernikahan putri kelima Habib Rizieq.
- Dekat sejak Pilkada DKI, HRS Berpeluang Dukung Anies di Pilpres 2024
- Jadi Saksi Nikah Anak HRS, Bukti Anies Tidak Membeda-bedakan
- Anies-Gus Imin Menghormati Undangan Pernikahan Putri HRS, Bukan Pertemuan Politik
Putri kelima Habib Rizieq ini bernama Syarifah Mumtaz menikah dengan Assayid Muhammad. Keduanya merupakan keturunan Nabi Muhammad SAW yang bermukim di Indonesia.
Anies mengucapkan terima kasih atas doa, dukungan, dan perhatian Habib Rizieq selama menjadi Gubernur DKI Jakarta.
"Habib Rizieq, minggu depan saya selesai bertugas di Jakarta. Doakan saya bisa husnul khatimah," pinta Anies, dikutip Kantor Berita RMOLJakarta.
Anies mengatakan, selama lima tahun bertugas di Jakarta, sudah banyak yang dikerjakannya, terutama berikhtiar untuk menghadirkan keadilan sosial di ibukota.
"Kita tidak ingin di tanah ini terjadi ketimpangan secara terus-menerus. Kita ingin jaga keadilan itu," kata Anies.
Menurut Anies, setiap kebijakan yang dikeluarkannya memang tidak selalu disambut gegap gempita dari berbagai kekuatan yang ada di kota ini.
"Tapi insyaAllah kita selalu mengandalkan, satu satunya andalan kita hanya Allah. Jalankan semua walaupun menghadapi tantangan yang berat, tawakal ke Allah, dibukakan jalannya," demikian Anies.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Punya Urusan Rahasia, Anies-Ahok Makin Mesra
- Pramono-Rano Menang, PDIP Sampaikan Terima Kasih ke Warga Jakarta dan Anies Baswedan
- Sinyal Dukungan untuk Luluk, Anies Baswedan Sampaikan Pesan Khusus untuk Anak-Anak Abah di Jawa Timur