Polres Kediri Kota menggelar giat bakti kesehatan donor darah, Selasa (25/6) pagi. Kegiatan bakti kesehatan yang dilaksanakan di Ruang Aula Polres Kediri Kota untuk memperingati HUT Bhayangkara ke-73.
- Gubernur Khofifah Optimis Lumbung Pangan EPIK Mobile Mampu Mengendalikan Harga Sembako di Jatim
- Pimpin Apel Kehormatan dan Renungan Suci Sambut Hari Pahlawan, Pj Gubernur Adhy Ajak Kontribusi untuk Bangsa Melalui Prestasi dan Inovasi
- Sudah 2 Pekan Lebih, Sejumlah Puskesmas di Jember Kekurangan Obat
"Kurang lebih pesertanya 150 orang. Ini dalam rangkaian kegiatan HUT Bhayangkara," terang Ipda Minarmi selaku Paur Kes Polres Kediri Kota pada Kantor Berita .
Sebelum darah mereka diambil oleh petugas PMI, mereka terlebih dahulu harus menjalani serangkaian tes pemeriksaan kesehatan meliputi tensi serta cek kolesterol.
Setelah dinyatakan lolos tes kesehstan, mereka kemudian diijinkan untuk mendonorkan darahnya. Namun apabila ditemukan mengidap hipertensi dan kolesterol tidak diperkenankan donor.
Ipda Minarmi mengatakan, selama bertugas di bidang kesehatan Polres Kediri Kota, para anggota Polri sangat rentan terkena penyakit hipertensi, kolesterol dan kecing manis. Tiga penyakit yang dominan dialami para anggota kepolisian tersebut dilatarbelakangi karena kecapekan dan faktor keturunan.
"Kebanyakan anggota di lapangan itu rata rata kena tekanan darah tinggi, mungkin karena faktor kecapekan dan faktor keturunan. Biasanya kalau tensinya tinggi tidak diperbolehkan (donor), kalau kolesterol tinggi juga tidak diperbolehkan," tandasnya.[ndik/aji]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Jatim Terjunkan 18.855 Personel di Operasi Lilin Semeru, Gubernur Khofifah Pastikan Perayaan Nataru Aman dan Kondusif
- Bupati Gresik Pastikan Kelanjutan Proyek Pembangunan Islamic Center dan RS Sehati
- Prudential Kerjasama dengan BDMS untuk Tawarkan Nasabah Akses Pengobatan Kanker Payudara Berkualitas Tinggi dan Terjangkau