Ketua DPC PPP Kabupaten Probolinggo, Mahdi mempunyai cara tersendiri dalam menyambut Ramadan 1443 Hijriah.
- Tape Manis dan Sibuba Antar Bondowoso Raih Penghargaan Provinsi Jatim
- Ini Tujuan Utama Dibentuknya Duta Trantibum di Kota Surabaya
- Wakil Wali Kota Surabaya Resmikan Broadway Barbershop Kris Kencana
Dia membagikan sarung ke sejumlah masjid utamanya di sepanjang jalan raya Nasional Probolinggo.
Hal itu dilakukan, agar para musafir yang ingin melakukan sholat di masjid tersebut tidak kebingungan untuk menggunakan sarung.
Pemberian sarung di sejumlah Masjid di Kabupaten Probolinggo itu dimulai dari ujung timur dari Kecamatan Paiton hingga ujung barat Kecamatan Tongas Kabupaten Probolinggo.
"Ini ada sarung bisa diletakkan almari tempat sarung masjid yang nantinya bisa digunakan untuk Musafir atau warga yang ingin menggunakan," kata Mahdi, seperti dikutip Kantor Berita RMOLJatim dalam siaran tertulisnya, Sabtu (2/04).
Menurutnya, kalau sarung itu, ada 1 karton atau 10 biji sarung yang diberikan pada sejumlah masjid yang ada di Kabupaten Probolinggo.
"Jadi setiap masjid mendapatkan 10 sarung. Ini kita dari arah Probolinggo paling timur yaitu Desa Binor dan nanti paling barat di Tongas,"katanya.
Hal itu dilakukan Wakil Ketua Komisi B DPRD Propinsi Jawa Timur ini, agar warga meningkatkan ibadahnya di bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah.
"Apalagi sekarang pemerintah sudah mengijinkan untuk sholat tarawih berjamaah di masjid dan musholla. Ini tentunya menjadi kegembiraan kita bersama sebagai ummat Islam,"tegasnya.
Selain itu, Mahdi mengingatkan, meskipun pemerintah mengizinkan Salat Tarawih Berjamaah namun para jamaah tetap mematuhi protokol kesehatan.
"Karena Pandemi ini masih belum berakhir. Kita bersama-sama saling ikhtiar dan berdoa agar kita terselamatkan dari semua bahaya," pungkasnya.
Perlu diketahui, Ketua DPC PPP Kabupaten Probolinggo ini mendeklarasikan diri sebagai Calon Bupati Probolinggo 2024.
Dia siap bertarung untuk merebutkan kursi panas Bupati Probolinggo 2024 nanti.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- PPP Jatim Lirik Nama Gus Ipul Hingga Dudung Untuk Didukung Jadi Ketum
- Diusung PDIP dan PPP, Inda Raya - Aldi Mendaftar di KPU Kota Madiun
- Kecewa Rekom PPP, Basis Kultural-Konstituen Pilih Dukung Ra Hamid-As'ad Pilkada Bondowoso