Sandi Uno: Perintah Prabowo- Media Jangan Sampai Tersandera

RMOLBanten. Sesuai arahan Ketua Umum DPP Gerindra, Prabowo Subianto, media tidak boleh tersandera karena merupakan pilar dari demokrasi sebuah bangsa. Untuk itu Partai Gerindra menjungjung Kebebasan pers. Begitu dikatakan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Sandiaga Uno saat ditemui di Sekretariat Bersama Partai Gerindra-PKS di Matraman, Jakarta Timur, Sabtu (2/6).


Dia menegaskan, kebebasan pers merupakan hak yang sangat hakiki dan harus dijaga oleh semua pihak. Sesuai perintah Prabowo, lanjut Sandi, para kader Gerindra harus menjaga media.

"Selama kampanye kemarin di DKI, saya punya tim pengawalan khusus untuk media. Karena banyak sekali teman-teman media yang meliput di daerah-daerah yang agak seru, merasa bahwa kemungkinan keamanan mereka terganggu, kita ada tim pengawalan untuk media," jelasnya.

"Justru kalau di Gerindra kita kawal medianya. Tapi bebas menulis. Jangan sampai kebebasan dan independensi media itu justru yang menjadi (tersandera)," tegas Sandi lagi.

Wakil Gubernur DKI Jakarta ini menambahkan, titik kuat bangsa adalah transparansi. Karenanya, Gerindra selalu mendukung kinerja media.

"Bahwa nanti di pemerintahan ke depan, kita ingin media menjaga independensi dan kebebasan pers terjamin," demikian Sandi. [dzk]

ikuti terus update berita rmoljatim di google news