Ketua Badan Pemenangan Pemilu PPP, Sandiaga Uno, membantah mengajak Demokrat dan PKS membentuk poros koalisi baru.
- Dampingi Menparekraf Buka East Java Fashion Harmony, Pj. Gubernur Jatim Optimis Jadi Event Skala Internasional
- Sinyal Sandiaga Siap Gabung Pemerintahan Baru, PPP: Kami Masih Bersama PDIP
- Turis WNI Tak Bawa Rp6,5 Juta ke Thailand Ditolak, Sandiaga: Sudahlah di Indonesia Saja
Dia mengaku hanya mengajak dua partai politik itu ikut memenangkan Ganjar Pranowo sebagai presiden.
“Dalam rangka berjuang bersama. Berjuang bersama, tentu dalam koridor kerja sama politik yang sudah kita tandatangani,” kata Sandiaga Uno, di aula Masjid Attaqwa, Jalan Sriwijaya, Jakarta Selatan, Minggu (27/8).
Terkait rapat koordinasi Bappilu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu menjelaskan, pembicaraan juga difokuskan pada pemenangan Pemilu.
“Kami akan berkoordinasi dengan Bappilu partai-partai lain, karena di beberapa daerah ini terjadi sinergi, dan sudah saya petakan,” katanya.
Sebab itu, kata dia lagi, komunikasinya dengan partai politik lain, tak lain mengajak berjuang bersama dalam dinamika politik yang terjadi saat ini, dan memastikan PPP tetap berkoalisi dengan PDIP.
“Kalau diperluas, kita harus mengajak lebih banyak partai untuk berjuang. Itulah istiqomah dan loyalitas kader-kader di bawah,” pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Demokrat Resmi Punya Dewan Pakar yang Dipimpin Andi Mallarangeng
- Irwan Fecho Gantikan Mendiang Renville Antonio
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran