Aliansi Kepala Desa (AKD) Kecamatan Kwanyar, Bangkalan, mengadakan acara halal bihalal, pada Jumat (23/06/2023) malam. Acara pertemuan kepala desa ini dilaksanakan di halaman Perumahan Wahid Hasyim, Desa Pesanggrahan, Kwanyar.
- Pameran Naskah Kuno Warnai Haul Akbar Syaikhona Kholil Bangkalan, Gubernur Khofifah: Ini Komitmen Menjaga dan Menghargai Keilmuan Ulama Nusantara
- Jelang Haul Akbar Satu Abad Syaikhona Kholil Bangkalan, Gubernur Khofifah: Beliau Ulama Besar Inspirator Lahirnya NU, Organisasi Islam Terbesar Di Dunia
- SKK Migas dan PHE WMO Salurkan Bantuan untuk Nelayan dan Korban Banjir di Bangkalan
Acara yang dimeriahkan dengan pertunjukan pentas musik dangdut itu diawali dengan pemberian santunan kepada beberapa anak yatim.
Sekjen AKD Kwanyar, Syaiful Ismail membuka jalnnya acara halal bihalal. Pada pidato sambutannya, dia mengutarakan sebuah aspirasi yang diakui titipan dari masyarakat.
"Ada titipan aspirasi, yakni mengenai jalan, jalan ini memang tidak pernah tersentuh pembangunan, jalan dari Janteh sampai Duwek Buter," ujarnya yang juga menjabat Kepala Desa (Kades) Desa Karang Entang.
Permohonan dari Sekjen AKD itu mendapat respon langung Plt Bupati Bangkalan, Moh Muhni. Pada kesempatan sambutannya, Bupati Muhni memberikan tanggapan.
Dia akan meminta penjelasan dari dinas terkait, mengenai kondisi ruas jalan dituturkan Syaiful, belum pernah tersentuh pembangunan.
"Tadi ada permohonan dari Bapak Syaiful, bahwa ruas Jalan Janteh-Duwek Buter belum pernah dibangun. Nanti kami akan menanyakan kembali kepada Bina Marga, apa betul info dari Pak Syaiful, belum pernah dibangun," tegasnya.
Dia juga mengemukakan keraguannya ihwal ada kondisi jalan yang disebut belum pernah tersentuh pembangunan sama sekali. Namun begitu ia menegaskan akan menampung semua masukan dari kades.
"Dibangun tidak ada aspal, mungkin. Tapi kalau tidak ada sama sekali kan tak bisa dilewati. Semoga segala kritik, dan saran kami tampung. Mudah-mudahan bagi semuanya menjadikan lebih baik," tandasnya.
Acara halal bihalal dihadiri Muspida Bangkalan, Muspika Kwanyar, beberapa anggota DPR RI, Provinsi, dan Kabupaten, serta kepala desa dari AKD, Kecamatan Kwanyar, Tragah, Labang, Modung, Kokop.
Agenda pertemuan antara Kepala Desa bersama Anggota Dewan ini diakhiri dengan penyampaian orasi persatuan yang dipimpin oleh Anggota DPR-RI dari Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Ra Imron Amin.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Gelar Halal Bihalal, Alumni Secaba Senapati 96 Santuni Yatim Piatu di Kota Madiun
- PD Pasar Surya Gelar Halal Bihalal di Pasar Kembang, Ahmad Dhani Dorong Percepatan Revitalisasi
- Emil Dardak Hadiri Halal Bihalal Fraksi Demokrat DPRD Jatim: Perkuat Silaturahmi dan Konsolidasi Menuju 2029