Sikapi Perkembangan Covid-19, Ini Imbauan Bupati Bondowoso

Bupati Bondowoso KH Salwa Arifin bersama Forkopimda saat mengikuti zoom meeting dengan Presiden RI/RMOLJatim
Bupati Bondowoso KH Salwa Arifin bersama Forkopimda saat mengikuti zoom meeting dengan Presiden RI/RMOLJatim

Upaya percepatan vaknisasi serentak di seluruh Indonesia digelar oleh Presiden RI dengan diikuti seluruh kepala daerah, termasuk Bupati Bondowoso KH Salwa Arifin bersama segenap jajaran Forkopimda, Jumat (18/2).


Acara tersebut digelar secara daring melalui zoom meeting bersama Presiden Republik Indonesia Joko Widodo di Pendopo Kecamatan Wonosari.

Dalam arahannya, Presiden Jokowi memerintahkan seluruh satgas covid-19 di daerah, untuk selalu menggencarkan target vaksinasi dan memperketat penerapan protokol kesehatan.

Usai acara tersebut, Bupati Salwa Arifin menjelaskan bahwa instruksi Presiden tersebut menjadi satu-satunya jalan untuk dapat menekan penyebaran Covid-19 yang belakangan ini mulai menunjukkan angka peningkatan.

“Untuk Satgas Covid-19 Kabupaten Bondowoso agar selalu menghimbau dan memberi edukasi pemahaman baik vaksinasi maupun bahaya Covid-19 kepada masyarakat,” ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Kesehatan Bondowoso Agus Winarno menyampaikan, pihaknya akan mengaplikasikan instruksi Presiden dengan lebih gencar memberikan layanan vaksinasi secara dor to dor terutama untuk capaian target vaksinasi lansia.

“Kami upayakan kemudahan bagi masyarakat dengan menyediakan layanan Vaksin 24 jam di Faskes (fasilitas kesehatan) yang membuka layanan UGD juga di beberapa tempat fasilitas umum,” kata Agus.

Dari catatan Dinas Kesehatan Bondowoso, per 18 Februari 2022, cakupan total vaksinasi dosis 1 mencapai 76 persen, dosis 2 sekitar 50 persen  dan cakupan lansia dosis 1 mencapai 62,30 persen serta dosis 2 sekitar 32 persen.

Sementara untuk perkembangan Covid-19 per 18 Februari 2022 dengan total kasus sekitar 448 orang, dalam perawatan RS 29 pasien, Isoman 419 orang dan meninggal 6 orang.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news