Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang dimotori Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bersiao menggelar silaturahim nasional.
- PDIP Gabung Kabinet, Golkar: Terserah Presiden
- Jalankan Instruksi Ketum Golkar, Adies Kadir Bagikan 10.000 Paket Sembako di Surabaya dan Sidoarjo
- Fraksi Golkar DPRD Jatim Siap Kawal Periode Kedua Khofifah-Emil, Fokus pada Ketahanan Pangan
Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno mengatakan, silaturahim nasional ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan para ketua umum saat membentuk koalisi.
Acara ini, akan diselenggarakan di Pelataran Hutan Kota, Senayan, Jakarta, Sabtu (4/5).
"Saya kira besok (hari ini) merupakan kelanjutan dari pertemuan ketua umum dan nanti akan dihadirkan dari temen-teman koalisi semuanya, saya kira pengurus-pengurus partai nanti akan hadir," ujar Eddy Soeparno kepada wartawan, Jumat (3/6).
Hanya saja, Eddy menyangkal saat ditanya apakah pada pertemuan itu juga akan dilanjutkan untuk mengumumkan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden untuk diusung.
"Itu masih jauh. Saya kira itu kan menbutuhkan proses membutuhkan pendalaman pengkajian dan pembahasan di internal koalisi," pungkasnya.
Terpisah, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengatakan, pada gelaran silaturahim nasional itu, semua ketua umum partai politik anggota akan menyampaikan pidato politik.
“Saya akan sampaikan bahwa yang kami koalisikan adalah ide, tujuan bersama, dan rasa cinta pada bangsa dan negara. Makanya koalisi ini bersifat egaliter, setara, sistemnya kolektif kolegial,” pungkasnya sebagaiamana dimuat Kantor Berita Politik RMOL.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- PDIP Gabung Kabinet, Golkar: Terserah Presiden
- Jalankan Instruksi Ketum Golkar, Adies Kadir Bagikan 10.000 Paket Sembako di Surabaya dan Sidoarjo
- Fraksi Golkar DPRD Jatim Siap Kawal Periode Kedua Khofifah-Emil, Fokus pada Ketahanan Pangan