Sebanyak 16 siswa dari empat SMA di Kabupaten Blitar, mendapatkan Surat Izin Mengemudi (SIM) gratis.
- MWCNU Mayang Gelar Musker 2025, Prioritaskan Penguatan Organisasi dan Kemandirian Jam'iyah
- Berangkat Perang Sarung di Daerah Pacar Keling, Lima Remaja Tertangkap di Gang-gang
- Musrenbang 2024, Bupati Jember Fokus PR Menurunkan Angka Stunting Dan Kemiskinan Ekstrim
"Sebenarnya ada 20 siswa, namun yang empat perlu mengasah keterampilan berkendara, sehingga masih kami bimbing,†kata Kasat Lantas Polres Blitar, AKP Amirullah dikutip Kantor Berita , Senin (11/3).
Dikatakan Amirullah, ke 16 siswa dari empat SMA ini mendapatkan nilai 10 terbaik dalam try out akbar SBMPTN beberapa waktu lalu di Mapolres Blitar. Sebagai simbolis, SIM ini diberikan pada tiga siswa SMA Negeri 1 Talun.
Kendati demikian, para siswa tidak langsung diberi SIM. Mereka tetap mengikuti ujian baik teori dan praktik.
Sementara itu, Kepala sekolah SMAN 1 Talun, Gatot Wiyono mengungkapkan pihaknya begitu mengapresiasi kegiatan kepolisian ini. Pihaknya mengaku senang, karena pihak kepolisian ikut serta dalam memberikan bimbingan dan wawasan kepada pelajar.
"Setidaknya nantinya mereka bisa menjadi polisi bagi diri mereka sendiri. Bisa membedakan mana yg boleh dan tidak boleh dilakukan,†ungkapnya.
Gatot menambahkan kegiatan ini bagus untuk membentuk mental kepribadian siswa nenjadi lebih baik juga lebih dekat dengan polisi.
"Sehingga tidak merasa takut lagi dengan polisi. Karena polisi mitra masyarakat dan mitra pelajar dan remaja,†tutupnya.[rob/aji]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Dampingi Menparekraf Buka East Java Fashion Harmony, Pj. Gubernur Jatim Optimis Jadi Event Skala Internasional
- Mahasiswa Berbagai Daerah Perluas Seruan Boikot Produk Terafiliasi Israel ke Seluruh Kampus se-Indonesia
- KA Mutiara Timur Beroperasi Kembali Pada 1 September