Smartfren membagikan kartu perdana gratis ke dua sekolah di Surabaya, Jawa Timur, di antaranya Sekolah Dasar Negeri Klakah Rejo 1 dan Pakal II. Ini merupakan upaya Smartfren untu mempermudah siswa mengikuti belajar jarak jauh.
- Guru Besar ITS Kaji Pengolahan Kecepatan Sinyal Teknologi Telekomunikasi
- Sasar Konsumen Anti Gabut, Infinix Luncurkan Ponsel Note 30 Series
- Dongkrak Peluang Baru Pengguna Smartphone, Smartfren Bundling Xiomi
“Inisiatif seperti ini menjadi sangat penting karena internet merupakan kunci utama kelancaran kegiatan pembelajaran jarak jauh. Kami yakin para siswa-siswi dan guru di Surabaya, juga wilayah sekitarnya, akan bisa menjalankan kegiatan belajar-mengajar dengan sangat lancar. Terutama dengan adanya dukungan jaringan telekomunikasi Smartfren yang sudah 100 persen 4G,” kata Regional Head Smartfren Nort East Java, Rony Putu Wijaya, melalui keterangan tertulis yang diterima Kantor Berita RMOLJatim, Senin (21/9)
Kartu perdana gratis itu diberikan pada Jumat (17/9). Inisiatif membagikan kartu perdana gratis merupakan bagian dari program 1 juta kartu perdana 1ON+ untuk para guru dan pelajar. Kartu perdana tersebut dibagikan gratis, tanpa ada syarat apapun untuk pelajar Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA), sekaligus mahasiswa yang tengah menempuh pendidikan tinggi di berbagai universitas. Selain itu Smartfren dalam waktu dekat akan turut menyalurkan subsidi kuota dari pemerintah untuk mengakses berbagai aplikasi penunjang belajar dan mengajar.
Kepala Sekolah SDN Klakah Rejo 1, A. Jalil, M.PD., mengatakan, bantuan dari Smartfren dan adanya kuota subsidi dari pemerintah benar-benar sangat membantu. Sebelumnya, untuk mengatasi kendala akses internet, sebagian siswa ada yang belajar bersama di Balai RW terdekat untuk menggunakan wifi disana.
“Sedangkan guru menggunakan wifi di sekolah. Namun dengan adanya sarana akses internet di rumah, sekarang siswa mulai tertib mengikuti daring dari rumah masing- masing. Semoga seluruh siswa dan guru sama-sama terus bersemangat serta tekun sehingga apapun situasinya bisa dilalui dengan hasil yang baik,” pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Ikuti Inkubasi 7 Bulan Bersama X-Camp, Pelajar Madrasah Hasilkan Puluhan Prototipe Solusi IoT
- Masalah Sistem Keselamatan, Tesla Tarik 285 Ribu Mobilnya Di China
- Gelar Pop Up Exhibition, Tecno Phantom V Flip 5G Bidik Konsumen di Surabaya