Pemerintah melalui Komisi IX DPR RI dan mitra kerja Badan Gizi Nasional (BGN) sosialisasikan program Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk warga Desa Sawo Senin, 17 Maret 2025. Sosialisasi program MBG merupakan salah satu langkah pemerintah untuk meningkatkan gizi dan mengurangi kasus stunting di Indonesia.
- Ratusan Warga Kediri Antusias Kedatangan Tim Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis
- Sosialiasi Program Makan Bergizi Gratis Bersama Mitra Kerja BGN untuk Warga Tulungagung Jawa Timur
- Warga Desa Sawo Tulungagung dapat Sosialisasi Program BGN, Peduli Pemerintah Terhadap Generasi Bangsa
Kegiatan sosialisasi dengan tema bersama mewujudkan generasi sehat Indonesia dimulai pada pukul 13.00 WIB dengan diikuti oleh 300-an peserta. Sosialisasi program MBG ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya.
Acara sosialisasi program MBG dihadiri oleh Anggota Komisi IX DPR RI Nurhadi, Anggota DPRD Kabupaten Tulungagung Rizky Ranisa Nur’atma, dan Tenaga Ahli Promosi dan Edukasi Gizi (BGN) Wahyudi Indrayana.
Anggota DPR RI komisi IX DPR RI Nurhadi mengajak kepada masyarakat agar mendukung penuh Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang menjadi program prioritas pemerintahan Prabowo-Gibran tahun 2025-2029.
“Salah satu tujuan dari program MBG yaitu untuk mengurangi angka stunting pada masyarakat dan dapat membantu asupan gizi pada ibu hamil, ibu menyesui, anak balita, anak usia dini hingga SLTA/SMK,” jelas Nurhadi.
Sementara itu, Badan Gizi Nasional (BGN) akan bertanggung jawab tidak hanya untuk memastikan distribusi MBG sampai kepada para penerima manfaat tetapi juga dalam meningkatkan pengetahuan & gizi bagi para penerima MBG
“Badan Gizi Nasional diberikan tugas besar oleh Presiden untuk mengelola program MBG dengan target 82,9 juta penerima manfaat. BGN di bentuk oleh Presiden Prabowo dengan tujuan meningkatkan kualitas SDM melalui pemenuhan nutrisi yang memadai melalui program MBG,” terang Nurhadi.
Sementara itu Wahyudi Indrayana, selaku Tenaga Ahli Promosi dan Edukasi Gizi Memberikan penjelasan terkait peran BGN yang dirancang untuk menjalankan program MBG dan berdampak positif terhadap perekonomian warga.
“Harapannya dengan sosialisasi ini masyarakat menjadi tidak mudah percaya dan tergiur pada oknum-oknum yang mengatasnamakan/bagian dari BGN baik untuk membantu menjadi mitra ataupun pekerja di SPPG,” papar Wahyudi.
“Bagi masyarakat yang berminat menjadi mitra BGN agar mengikuti alur kemitraan yang telah ditetapkan yaitu melaui portal resmi www.mitra.bgn.go.id, tanpa ada pungutan biaya sama sekali,” sambungnya.
Agar program MBG berjalan dengan efektif dan optimal, maka dibutuhkan sinergi dan kolaborasi dari seluruh stakeholder mulai dari instansi/Lembaga pemerintah, pemda hingga masyarakat.
Program Makan Bergizi Gratis merupakan salah satu program unggulan Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Wakilnya Gibran Rakabuming Raka. Program ini bertujuan untuk meningkatkan gizi masyarakat terutama anak dan ibu, serta mengurangi angka stunting dan malnutrisi.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Usulan Penghapusan Anggaran Makan Bergizi Gratis di Sidoarjo Tuai Kontroversi
- Perluas Sosialisasi MBG, BGN Sisir Wilayah Bakung Udanawu Blitar
- Ratusan Warga Kediri Antusias Kedatangan Tim Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis