Jelang bergulirnya Piala Dunia U-17 2023 di Kota Solo, Pemerintah Kota Solo melalui Dinas Kepemudaaan dan Olahraga menyampaikan pada 10 November 2023-2 Desember 2023 Stadion Manahan steril untuk semua kegiatan.
- Selain Juara Dunia 2022, Argentina Juga Sabet Tiga Trofi Individual
- Garuda Muda Taklukkan Afghanistan 2-0 di Piala Asia U-17
- Persela Lamongan Resmi Memiliki Pelatih Baru Mantan Pelatih Timnas U -16
Tidak hanya kegiatan olahraga saja yang diliburkan namun juga para pedagang yang berjualan di area Stadion Manahan bakal disterilkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot). Mereka diminta untuk tak beroperasi mulai 25 Oktober 2023.
Kepala Bidang Olahraga Pendidikan dan Sarana Prasarana Olahraga, Alosus Satmaka Nugraha dalam surat edaran tertulisnya sebut untuk mendukung event internasional tersebut maka kawasan Manahan akan disterilisasikan sejak tanggal 16 Oktober - 9 Desember 2023.
"Oleh sebab itu seluruh kegiatan olahraga rutin yang ada di Kawasan Manahan diliburkan semantara," jelasnya, dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Jumat (13/10).
Dia menambahkan kawasan Manahan dapat dipergunakan kembali pada tanggal 10 Desember 2023, setelah event Piala Dunia U-17 berakhir.
Diketahui, Stadion Manahan akan menjadi salah satu venue utama dari seluruh laga Grup B Piala Dunia U-17 2023. Kota Solo adalah satu-satunya venue yang bukan ibukota (provinsi).
Stadion lainnya yang siap menghelat laga Piala Dunia U-17, di antaranya Jakarta International Stadium (JIS) di Jakarta, Stadion Gelora Bung Tomo di Surabaya, Stadion Si Jalak Harupat di Bandung, dan terakhir Stadion Manahan di Solo.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Dipuji FIFA Penyelenggara Piala Dunia U-17 Terbaik, Wali Kota Eri: Kami Siap Event Internasional Selanjutnya!
- Tak Termasuk Indonesia, Ini Tim-tim yang Lolos ke 16 Besar Piala Dunia U-17
- Bima Sakti Minta Maaf Tim U-17 Indonesia Kalah dari Maroko